Yaitu semangkuk sereal merk 'Special K' dengan paduan beberapa macam buah.
Termasuk pada acara-acara khusus, terkadang Ratu juga menginginkan menu telur orak-arik dengan salmon asap.
Untuk hidangan saat siang, mantan koki tersebut juga menjelaskan bahwa Ratu juga sangat menyukai koktail dengan 'Gin'.
Yaitu alkohol hasil fermentasi gandum dan haver yang beraroma buah Runjung dari pohon Juniper lalu dicampur dengan aneka rempah khusus untuk menghangatkan tubuh.
Atau dengan ‘Dubonnet’ yakni alkohol berbahan anggur manis dengan rempah dan kina.
Kemudian dilanjutkan dengan beberapa menu ikan atau ayam panggang, namun cenderung menghindari tepung.
Untuk menu ikan sendiri misalnya, Ratu menyukai ‘Dover Sole’, semacam menu khas Italia dengan paduan ayam atau cukini yang layu.
Untuk menu ayam, Ratu lebih memilih menu yang dipanggang dengan dilengkapi salad segar.
Menjelang sore, Ratu biasa menikmati kue atau biskuit cokelat disandingkan dengan secangkir teh.
Baca Juga: Ratu Inggris Elizabeth II Dimakamkan19 September, Begini Rangkaiannya
Untuk makan malamnya kurang lebih memiliki pola yang sama dengan makan siang.