Suara.com - Sosok Najwa Shihab yang kritis dan cerdas rasa-rasanya tak pernah luput mencuri perhatian publik. Terbaru, wanita yang akrab disapa Mba Nana tersebut menceritakan kisah cintanya dengan sang suami kepada Ashanty.
Tidak sedikit orang-orang yang terkadang memikirkan bagaimana perasaan sang suami memiliki istri cerdas seperti Najwa Shihab.
Melalui akun kanal YouTube NGOBROL ASIX, dengan santai Najwa Shihab menjelaskan satu per satu terkait anggapan publik mengenai halnya serta pendapat sang suami.
Kepada Ashanty, Najwa mengaku jika dirinya tergolong istri penurut yang mau mengikuti apa perkataan sang siami.
"Aku tuh (istri) yang sangat nurut sama suami,"ungkap Nana kepada Ashanty.
“Ya nurut-nurut dikit lah,” jawab Nana dibarengi oleh tawa dua ibu-ibu yang saling bertatapan ini.
Najwa Shihab juga sempat bercerita alasannya kemudian menikah muda dan menjalani LDR dengan sang suami.
Dikutip dari laman Hops.id----Jaringan Suara.com, Pick or battle pun menjadi pilihan Mbak Nana dan suami jika mereka sedang berbeda pendapat.
Kemudian, Nana pun berkata yang menjadi inspirasi judul berita ini, “Eh, aku tuh bucin tau. Secara tuh aku nikah umur 20 tau,(nggak) Bun? Kamu tahu nggak aku nikah muda banget, umur 20 aku udah nikah."
Baca Juga: Nikita Mirzani Serang Najwa Shihab yang Kritik Kepolisian: Emang Polisi Harus Gembel?
“Karena? Bucin?” tanya Ashanty.