"Se-berwarna apapun problematika anak, meski orang tua masih sakit hati dengan pertengkaran anak dan menantunya, tetaplah nggak ada yang bisa mengalahkan kebesaran hati orang tua," timpal @ria.julita79.
Sikap Ayah Kejora yang disebut punya sikap kebesaran hati orangtua tidak lepas dari keinginan setiap orangtua yang ingin melihat anak-anaknya bahagia.
Namun perlu berhati-hati, karena tidak jarang orangtua malah melindungi anaknya berlebihan alias over protectif, hasilnya apa yang harusnya bisa dilakukan anaknya malah jadi bumerang untuk anak.
Mengutip Healthline, tindakan ini seperti mengerjakan tugas sekolah anak dan mengerjakan tanggung jawab yang harus dilakukan anak tersebut.
Hasilnya ia jadi anak yang tidak bertanggungjawab, jangankan orang lain, untuk dirinya sendiri saja tidak bisa, seperti tidak terbiasa membereskan tempat tidur sendiri, menyiapkan barang-barangnya, dan mengerjakan pekerjaan rumah tepat waktu.
Sekedar informasi, Lesti Kejora dan Rizky Billar beberapa waktu lalu mengunjungi korban bencana gempa Cianjur, setelah sebelumnya menggalang dana dengan total bantuan mencapai Rp 500 juta yang diberikan dalam bentuk bantuan makanan, pakaian, hingga mainan anak-anak.