4. Karaoke
Melakukan karaoke juga menjadi salah satu cara merayakan malam tahun baru di rumah. Menyanyikan lagu-lagu favorit bersama teman dan keluarga dapat menjadi hal yang menyenangkan. Bisa juga membuat skenario seperti sedang konser ataupun audisi dengan saling melemparkan komentar lucu.

5. Buat pesta
Mengadakan pesta di malam tahun baru juga bisa menjadi pilihan. Coba untuk dekor rumah dan undang teman-teman terdekat. Ini akan membuat malam perayaan tahun baru menjadi menyenangkan.
6. Buat properti foto yang unik
Meski sudah berada di ujung tahun, mengabadikan kenangan adalah hal yang harus. Seseorang dapat membuat berbagai foto dengan properti yang unik. Hal tersebut akan membuat foto menjadi lebih lucu dan menyenangkan.
7. Maraton film atau serial
Pada perayaan malam tahun baru, bisa juga diisi dengan maraton film atau serial. Menonton film atau serial akan menyenangkan. Apalagi, jika terdapat berbagai camilan untuk disantap saat menonton. Bisa juga buat suasana seperti sedang berada di bioskop.

8. Buat hadiah hitung mundur
Baca Juga: Polisi Karawang Bakal Razia Ini Saat Malam Pergantian Tahun Baru 2023, Apa Itu?
Cara lain untuk menghabiskan malam tahun baru yakni dengan membuat berbagai hadiah hitung mundur. Artinya, setiap jam ada hadiah yang dibuka. Hadiah-hadiah tersebut bisa berupa permen, atau hal-hal lainnya.