Jika dilakukan terlalu sering, operasi caesar meningkatkan risiko komplikasi. Tindakan tersebut juga bisa memengaruhi tingkat keberhasilan persalinan normal pada kehamilan berikutnya. Meski begitu, pengaruhnya pada masing-masing orang dapat berbeda.
Menurut American College of Obstetricians and Gynecologist, beberapa wanita tidak mengalami komplikasi walau melakukan lebih dari enam kali operasi caesar.
Namun, ada juga wanita yang mengalami komplikasi serius seperti placenta accreta spectrum disorder atau adhesi meskipun hanya menjalani satu kali operasi caesar.