Persaingan Sengit, Asmirandah Dilarang Cium Suami oleh Anaknya Sendiri

Rabu, 09 Agustus 2023 | 15:01 WIB
Persaingan Sengit, Asmirandah Dilarang Cium Suami oleh Anaknya Sendiri
Potret Asmirandah dan anak. (Instagram/asmirandah89)

Suara.com - Rumah tangga Asmirandah dan Jonas Rivanno hingga saat ini masih aman dari isu miring. Keduanya bahkan sering berbagi momen harmonis bersama sang anak, Chloe Emanuelle Van Wattimena.

Salah satu contohnya seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok jalanjajanvandah. Dalam video itu, Asmirandah, Jonas, dan Chloe sedang makan di sebuah restoran.

Awalnya, Jonas dan Asmirandah hendak berciuman. Namun, dengan cepat Chloe yang duduk di pangkuan Jonas langsung menahan bibir sang ibu.

Bocah yang belum genap tiga tahun itu menghalangi sang ibu untuk mencium ayahnya.

"Ih, nggak kena," kata Chloe sambil bangun dari pangkuan Jonas namun tetap memegangi bibir Asmirandah.

"Punya Kakak, bukan punya Mama," tutur Chloe. Jonas pun langsung mencium pipi anak semata wayangnya itu.

Saat itu, Chloe memasang wajah menggoda ke ibunya. Ia seperti ingin menunjukkan bahwa telah menang dari sang ibu.

Asmirandah kemudian dengan cepat mencium Jonas yang langsung disambut teriakan tak terima dari Chloe. Bahkan, lagi-lagi bibir Asmiranda ditahan oleh Chloe.

Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi video tersebut.

Baca Juga: Kapan Sebaiknya Anak Diperkenalkan pada Skincare? Ini 6 Tips untuk Orangtua

"Hahaha, Kak Asmirandah menciptakan saingannya sendiri," komentar seorang warganet.

Warganet lain ikut berkomentar. "The real melahirkan saingan diri sendiri. Chloe kamu lucu banget," ujar warganet ini.

"Cinta pertama anak perempuan pasti papanya," tulis warganet lain di kolom komentar.

Sementara itu, hingga Rabu (9/8/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 13 juta kali di TikTok.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

Anang Hermansyah Keceplosan, Sebut Azriel Segera Menikah

Anang Hermansyah Keceplosan, Sebut Azriel Segera Menikah

Video
Rabu, 09 Agustus 2023 | 04:00 WIB

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI