7 Fakta Menarik Dimas Drajad: Biodata, Agama dan Aksi Brilian Cetak Hattrick Lawan Brunei Darussalam

Ruth Meliana Suara.Com
Jum'at, 13 Oktober 2023 | 11:17 WIB
7 Fakta Menarik Dimas Drajad: Biodata, Agama dan Aksi Brilian Cetak Hattrick Lawan Brunei Darussalam
Dimas Drajad cetak hattrick dalam leg 1 Piala Dunia 2026 zona asia pada Kamis (!2/10/2023). [Instagram/@timnas.indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dimas tumbuh besar dalam lingkungan yang dekat dengan sepak bola. Dia adalah anak sulung dari mendiang Muhammad Sulkhan, asisten pelatih Gresik United pada 2011. Sulkhan adalah mantan pemain timnas Indonesia angkatan pertama Primavera.

Mengikuti jejak sang ayah, Dimas turut berkarier sebagai pesepak bola sampai sekarang. Tak cuma Dimas, sang adik yakni Ahmad Wahyudi kini aktif sebagai pemain profesional. Ahmad adalah bek asal klub Persela Lamongan yang bermain di Liga 2.

4. Cetak Hattrick

Timnas Indonesia berhasil menggulung Brunei Darussalam 6 gol tanpa balas saat laga play-off Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada Kamis (12/10/2023) malam. Tiga dari enam gol itu diciptakan oleh Dimas Drajad.

Meski menyumbang tiga gol, Dimas tetap rendah hati. Dia menjelaskan gol yang diciptakan olehnya tidaklah penting ketimbang kemenangan skuad Garuda.

"Alhamdulillah bisa menang dan saya bersyukur mencetak hattrick. Tetapi yang terpenting bukan saya cetak hattrick, tapi bisa menjalankan instruksi dari coach Shin (Tae-yong)," ucap Dimas Drajad usai laga.

5. Motivasi Menang di Leg 2

Berkat tiga gol itu, Dimas ditetapkan sebagai man of the match. Hal ini Dimas jadikan motivasi untuk tampil lebih baik pada leg kedua melawan Brunei.

"Intinya kita harus kompak dan semoga di leg kedua bisa memberikan lebih baik lagi," ungkap Dimas.

Baca Juga: Momen Shin Tae-yong Beri Instruksi ke Pratama Arhan, Netizen Malah Khawatir dengan Nasib Pelatih

Hasil pertandingan ini membuat langkah Timnas Indonesia lolos ke putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia makin terbuka lebar. Jika dipastikan lolos, tim Garuda sudah pasti masuk ke Grup F bersama Irak, Filipina dan Vietnam. Pertandingan leg kedua Indonesia vs Brunei akan berlangsung di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan pada Selasa (17/10/2023) mendatang. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI