“Dia merantau jauh jauh dari Purworejo hanya untuk sekolah di sma rajagaluh duh kasian sekali emang di purwerejo gaada sekolah ya haha. Dia seorang santri gaul sukanya nonton drama korea tapi dia baik hati tidak sombong dan rajin menabung juga mungkin siihh haha," tulis akun tersebut.
Bahkan, dalam akun Instagram tersebut, beberapa kali Bella Damaika ikut berfoto bersama teman-temannya di SMA Negeri 1 Rajagaluh.
Kronologi Perselingkuhan
Terungkapnya kasus perselingkuhan antara Bella Damaika dengan Elmer tersebut berawal saat sang TikTokers mengunggah isi chat mesra, sebagai bukti perselingkuhan keduanya di Instagram pribadinya @iranndha, pada Jumat (29/12/2023).
"Teman-teman maaf ya. Aku sebenarnya nggak suka melakukan ini tapi aku udah nggak bisa tahan lagi." tulis keterangan dalam postingan Ira.
Unggahan tersebut disertai dengan bukti percakapan Jaheerman dan Lachocolatte di aplikasi Discord. Sebagai informasi, Jaheerman merujuk nickname digunakan Elmer Syaherman, dan Lachocolatte diduga adalah BD.
Sontak tabiat buruk sang suami Ira Nandha tersebut menjadikan warganet geram. Usut punya usut, ternyata suami pilotnya bekerja di salah satu maskapai Tanah Air.
Oleh karenanya, Ira pun akhirnya memutuskan untuk membongkar perselingkuhan suaminya melalui sosial media. Namun, tak sampai disitu saja, Ira juga mengungkapkan kerap diselingkuhi sang suami sejak awal pernikahan keduanya. Namun, selama ini Ira berusaha tabah hingga menahan untuk menutupi perbuatan keji sang suami.
Kontributor : Syifa Khoerunnisa
Baca Juga: Ada 3 Bar di Pundak, Apa Pangkat Pilot Elmer Syaherman? Ternyata Bukan Penerbang Sembarangan