Pinka Hapsari Lulusan Mana? Cucu Megawati Punya Riwayat Pendidikan Mentereng

Selasa, 16 Januari 2024 | 19:18 WIB
Pinka Hapsari Lulusan Mana? Cucu Megawati Punya Riwayat Pendidikan Mentereng
Pinka Hapsari, anak Puan Maharani (Instagram)

Suara.com - Nama Pinka Hapsari kini sedang menjadi perbincangan hangat di kalangan publik. Pemilik nama asli Diah Pikatan Orissa Putri Hapsari ini ternyata merupakan putri dari Ketua DPR RI Puan Maharani.

Pinka Haprani baru-baru ini menjadi sorotan publik usai menjadi partner Thariq Halilintar saat bermain bulu tangkis pada 15 Januari 2024.

Kebersamaan mereka saat berada di lapangan sempat diabadikan oleh beberapa akun media sosial. Tak hanya itu, beredar pula video ketika Thariq Halilintar sungkem kepada Puan Maharani sebelum melakukan pertandingan.

Sontak, banyak warganet mulai menjodoh-jodohkan Pinka dengan Thariq. Mereka mengatakan bahwa kedua anak muda tersebut terlihat sangat cocok jika bersama.

Padahal, seperti yang kita tahu bahwa Thariq Halilintar telah memiliki pasangan, yakni Aaliyah Massaid dan mereka selalu terlihat mesra di setiap kesempatan.

Tak hanya soal perjodohan warganet dengan Thariq, Pinka Haprani juga pernah menarik perhatian publik manakala dirinya masuk ke dalam bagian PDIP. Dia dikabarkan maju sebagai calon legislatig DPR RI mengikuti jejak ibunya.

Dicalonkannya Pinka sebagai caleg di bawah naungan partai yang diketuai oleh sang nenek, bukan berarti karena adanya orang dalam.

Sebab, cicit Soekarno ini ternyata memiliki latar belakang pendidikan yang tidak bisa dianggap remeh.

Pinka Haprani merupakan lulusan dari SOAS University di London, United  Kingdom. Ia berhasil menyelesaikan studinya pada tahun 2019 silam. Seperti yang dikatakan langsung oleh Puan Maharani di salah satu postingan Instagram pribadinya @puanmaharani.

Baca Juga: Pinka Hapsari Kalah Jauh, Ini Koleksi Barang Mewah Thariq Halilintar yang Harganya Bikin Dompet Kering

Puan mengunggah sebuah foto yang di dalamnya terdapat dirinya, suaminya, kedua anaknya, serta Megawati Soekarnoputri.

Foto tersebut diambil untuk mengabadikan sebuah momen penting dimana pada saat itu Pinka Haprani baru saja di wisuda.

"Mama, Papa and Mumu are so proud with the both of you.. Mba Pinka dan Mas Praba. Semoga cita-cita kalian tercapai ya.. Aminnn..," tulis Puan Maharani.

Sama seperti sang kakak, adik Pinka yang bernama Praba Diwangkata Craka Putra Soma juga merupakan lulusan dari perguruan tinggi yang sama.

Jadi, bisa dikatakan bahwa kedua putra dan putri Puan Maharani sama-sama memiliki latar belakang pendidikan cukup membanggakan, terutama Pinka Haprani.

Kontributor : Damayanti Kahyangan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI