Bukan Thariq Halilintar, Pinka Haprani Justru Digombali Fadly Faisal

Husna Rahmayunita Suara.Com
Minggu, 21 Januari 2024 | 17:15 WIB
Bukan Thariq Halilintar, Pinka Haprani Justru Digombali Fadly Faisal
Potret Keakraban Aaliyah Massaid dan Pinka Haprani (Instagram/@krisdayantilemos)

Suara.com - Pinka Haprani sempat dijodoh-jodohkan dengan Thariq Halilintar. Namun, dirinya salah tingkah saat digombali olek kakak Fuji, Fadly Faisal.

Putri politikus PDIP Puan Maharani tersebut bertemu dengan Fadly Faisal dalam acara safari politik di Malang, Jawa Timur. Acara tersebut juga dihadiri influencer lainnya seperti Thariq Halilintar, Harris Briza, Aaliyah Massaid hingga Fuji.

Saat makan bersama usai gowes bareng, Fadly Faisal duduk berhadapan dengan Pinka Haprani. Fadly kemudian melayangkan gombalan kepada Pinka yang duduk di sebelah sang ibu, Puan Maharani.

"Sat set depan ibunya," tulis Fadly Faisal sebagai caption dikutip Minggu (21/1/2024).

Mantan kekasih Rebecca Klopper itu membuat gombalan lewat tiga pertanyaan pendek.

"Kak Pinka tau gak singkatan dari MPR?," tanya Fadly Faisal.

"Majelis Permusyawaran Rakyat," balas Pinka.

"Kalau DPR?," tanya Fadly kembali.

"Dewan Perwakilan Rakyat," jawaban Pinka.

Baca Juga: Sama-Sama Ringan Tangan, Segini Beda Hadiah Fuji dan Aaliyah Massaid untuk Thariq Halilintar

"Kalau DPY?," Fadly kembali bertanya.

Merasa asing dengan singkatan tersebut, Pinka Haprani tak bisa menjawab pertanyaan ketiga Fadly Faisal.

"Gak tau," kata Pinka Haprani.

Tak berselang lama, Fadly Faisal pun menjawab, "De One For You," selorohnya sambil tersenyum dan manyun ke kamera.

Mendengar ucapan Fadly Faisal, Pinka terperangah. Begitu juga Puan Maharani yang ikut keheranan sambil menempelkan dua tangan ke wajahnya. Gelak tawa pun terdengar dari suara influencer lainnya pada momen tersebut.

Warganet yang menyimak gombalan Fadly Faisal ke cucu Megawati Soekarnoputri tersebut meninggalkan beragam tanggapan di kolom komentar.

"Awas baper dia ai, yu harus tanggung jawab klo gak bakal diomelin si merah," kata warganet. "Heh, berani-beraninya ya Ai langsung di depan Bu Puan," timpal yang lain. "Hadeh buayanya lepas dari kadang," jawab yang lain.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI