Teuku Ryan Disebut Playing Victim karena Suka Bela Diri Sendiri Saat Disindir Ria Ricis, Kenapa Lelaki Begitu?

Dinda Rachmawati Suara.Com
Rabu, 07 Februari 2024 | 16:59 WIB
Teuku Ryan Disebut Playing Victim karena Suka Bela Diri Sendiri Saat Disindir Ria Ricis, Kenapa Lelaki Begitu?
Teuku Ryan dan Ricis (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Orang dengan sifat playing victim selalu merasa diserang dan menganggap semua hal buruk yang terjadi pada mereka memang sengaja dilakukan untuk menyakiti mereka. 

Berikut adalah tanda-tanda perilaku playing victim mengutip WebMD.

1. Selalu Menyalahkan Orang Lain Atas Kehidupannya

Orang dengan mentalitas korban selalu menganggap kehidupannya menjadi buruk karena kesalahan orang lain. Padahal bisa saja sesuatu terjadi karena kesalahannya sendiri.

2. Menganggap Hidup Tak Pernah Berpihak Padanya

Hidup ini memang sering terasa tidak adil. Tapi menganggap bahwa hidup selalu tidak berpihak padanya, atau menganggap semua orang memusuhinya, adalah tanda orang tersebut memiliki sifat playing victim.

3. Merasa Tak Berdaya Menyelesaikan Masalah

Sejatinya, semua masalah pasti ada jalan keluar. Namun, orang dengan victim mentality merasa bahwa masalahnya tidak memiliki solusi. Ia pun terjebak pada anggapan bahwa dirinya tidak mungkin menyelesaikan masalah tersebut.

4. Terjebak dalam Sikap Negatif

Baca Juga: Ria Ricis Rela Rekayasa Video Anniversary Pernikahan, Pakar Sebut Cuma Cari Cuan

Orang dengan mentalitas korban merasa bahwa dirinya terjebak dalam kehidupan yang begitu-begitu saja dan memandang segala sesuatu dengan kacamata negatif.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI