Curi Perhatian Saat Pelantikan AHY, Aliya Rajasa Tenteng Tas Mewah Puluhan Juta

Rabu, 21 Februari 2024 | 17:28 WIB
Curi Perhatian Saat Pelantikan AHY, Aliya Rajasa Tenteng Tas Mewah Puluhan Juta
Aliya Rajasa Tenteng Tas Mewah Puluhan Juta. (Dok. Instagram/ruby_26)

Suara.com - Presiden Joko Widodo alias Jokowi resmi melantik Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/BPN menggantikan Hadi Tjahjanto, Rabu (21/2/2024).

Pada pelantikan AHY ini, dihadiri oleh anggota keluarganya yakni sang istri Annisa Pohan, serta anaknya Almira Tunggadewi Yudhoyono. Tak hanya itu, adik dan iparnya, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) bersama Siti Ruby Aliya Rajasa juga tampak hadir menyaksikan proses pelantikan AHY menjadi menteri tersebut.

Hal ini terlihat dalam unggahan Aliya Rajasa di akun Instagram pribadinya. Pada foto yang dibagikannya, keluarga Susilo Bambang Yudhoyono itu tampak berpose bersama di Istana Negara.

“Congratulations Pak Menteri ATR/BPN. Semoga senantiasa diberikan kemudahan oleh Allah SWT dalam mengemban dan menjalankan tugas mulia ini.. kami sekeluarga turut bangga dan mendoakan agar Pakde menteri dapat menjalankan tugas dengan lancar dan sukses,” tulis Aliya Rajasa dalam unggahannya, Rabu (21/2/2024).

Namun, dari foto keluarga tersebut, salah satu yang juga menjadi perhatian yakni tas yang ditenteng oleh Aliya Rajasa. Pada foto tersebut, Aliya Rajasa tampak menenteng tas berukuran sedang berwarna hitam.

Setelah ditelusuri, tas yang dikenakannya itu bukanlah sembarangan. Diketahui, tas yang ditenteng oleh Aliya Rajasa itu berasal dari brand Chanel. Tas hitam tersebut merupakan model ‘Chanel Handle Medium Calf Black’.

Harga untuk tas yang ditenteng Aliya Rajasa ini juga tidaklah murah. Tas tersebut diperkirakan memiliki harga sekitar 4.680 Euro atau setara dengan Rp 79 juta.

Di samping itu, pada foto yang dibagikannya, AHY dan Ibas tampak memakai jas hitam. AHY tampak memakai dasi merah, sedangkan Ibas berwarna biru. Sementara Annisa Pohan dan putrinya kompak mengenakan kebaya berwarna putih. Sedangkan Aliya Rajasa mengenakan kebaya berwarna biru dongker.

Dilantiknya AHY menjadi Menteri ATR/BPN ini juga mendapat banyak ucapan selamat, baik dari masyarakat, rekan politik, hingga para artis.

Baca Juga: AHY Dilantik, Buku Merah SBY Harus Ditarik dari Peredaran?

“Selamat Mas Agus semoga amanah dan berkah,” komentar Tasya Kamila.

“Selamat Mas AHY,” tulis Atta Halilintar.

“Alhamdulillah Bismillah semoga dilancarkan dan Amanah dalam mengemban tugasnya mas AHY dan Mbak Annisa,” komentar Fitri Carlina.

“Top keren selamat pak ketua,” komentar Eko Patrio.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI