Jelang Ramadhan Mulan Jameela Bikin Grup WA Menu Buka Puasa, Wajib Ada Acc Ahmad Dhani

Selasa, 05 Maret 2024 | 20:25 WIB
Jelang Ramadhan Mulan Jameela Bikin Grup WA Menu Buka Puasa, Wajib Ada Acc Ahmad Dhani
Ahmad Dhani dan Mulan Jameela. [Instagram]

Suara.com - Pasangan Mulan Jameela dan Ahmad Dhani belakangan ini kembali menjadi sorotan publik. Terutama saat menjelang bulan Ramadhan.

Siapa sangka kalau Mulan Jameela sudah mempersiapkan kedatangan bulan penuh berkah itu. Ia mengaku sudah membuat grup WhatsApp untuk berbagi menu makanan.

Diketahui, kalau anggota dari grup itu terdiri dari Mulan Jameela, Ahmad Dhani, dan para pekerja di rumahnya.

Di grup masak itu Mulan menyebut suka berbagi menu makanan ke asisten rumah tangga. Nantinya sehari jelang puasa dipastikan sudah ada rencana seminggu masakan yang akan disetujui Dhani.

"Menu-menu sudah mulai sih. Jadi aku ada grup masak, jadi bisa di-share baik dari Instagram ataupun TikTok, karena kadang-kadang kita tuh menu makanan itu bagian dari penyemangat kita saat berbuka. Jadi kalau kurang referensi gitu kayak stuck di kepala," jelas Mulan Jameela, dikutip Selasa (5/3/2024).

"Di situ ada Mas Dhani juga, tinggal tergantung acc (accedere atau setuju) dia gimana tentukan minggu pertama gimana," imbuhnya.

Mulan Jameela menyebut Ahmad Dhani tak pernah banyak meminta terkait makanan. Namun, ia percaya lewat masakan saat sahur maupun berbuka bisa menambah semangat seseorang dalam berpuasa.

"Nggak sih, Mas Dhani bukan orang yang rewel ya kalau bulan puasa terutama. Tapi dia ada permintaan di awal-awal minggu dia minta di Bali, karena ada kerjaan jadi dia minta aku temenin," tandasnya.

Baca Juga: Kapan Puasa Ramadhan 2024 Muhammadiyah? Ini Keputusan Resminya

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI