![Capres nomor urut 1 Anies Baswedan menunjukkan surat suara Pilpres 2024 sebelum melakukan pencoblosan di TPS 60, Lebak Bulus, Jakarta, Rabu (14/2/2024). [ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2024/02/14/80319-capres-nomor-urut-1-anies-baswedan-mencoblos-anies-nyoblos.jpg)
Sebelum terjun ke politik, Anies Baswedan dikenal sebagai seorang akademisi rekam jejaknya di dunia akademis cukup mentereng.
Ia pernah dinobatkan sebagai rektor termuda di Indonesia, ketika memimpin Universitas Paramadina Jakarta pada 2007-2011.
Dan berikut adalah jejak karier Anies baswedan selengkapnya:
- Redaktur dan Pembawa Acara "Tanah Merdeka" (Program TVRI Yogyakarta) ( 1989 - 1991 )
- Program Koordinator di Center for Student and Community Development ( 1993 - 1994 )
- Peneliti dan Koordinator Proyek di Pusat antar Universitas (PAU)
- Studi Ekonomi UGM ( 1994 - 1996 )
- Peneliti pada The Office of Research, Evaluation, and Policy Studies, Northern Illinois University (2000 - 2004)
- Peneliti pada Center for Governmental Studies, Northern Illinois University ( 2000 - 2000 )
Research Manager di IPC, Inc., Chicago, Illinois, Amerika ( 2004 - 2005 ) - Direktur Riset The Indonesian Institute, Center for Public Policy Analysis, Jakarta ( 2005 - 2009 )
- Peneliti Utama di The Indonesian Survei Institute (LSI), Jakarta ( 2005 - 2007 )
- National Advisor Bidang Desentralisasi dan Otonomi Daerah pada Partnership for Governance Reform, Jakarta ( 2006 - 2007)
- Rektor Universitas Paramadina ( 2007 - 2011 )
- Pendiri dan Ketua Gerakan Indonesia Mengajar ( 2010 )
- Presenter Program Save Our Nation, Metro TV ( 2010 )
- Presenter Young Global Leaders Summit, Tanzania, Afrika ( 2010 )
- Menteri Kebudayaan dan Pendidikan Dasar dan Menengah dalam Kabinet Kerja (2014-2016)
- Gubernur DKI Jakarta (2017-2022)
Karier Prabowo Subianto

Berbeda dengan Anies baswedan, sebeum terjun ke politik, Prabowo Subianto berkarier di dunia militer sejak puluhan tahun silam.
Ia mebgawali kasier militernya setelah lulus Akademi Militer di Magelang pada 1974. Ia bergabung dengan Komando Pasukan Sandi Yudha (Kpassanda).
Pada 1983, Prabowo menjadi Wakil Komanan Detasemen Penanggulangan Teror di Komando Pasukan Khusus. Lalu pada 1985, ia naik jabatan menjadi Wakil Komandan Batalyon Infanteri Lintas Udara 328
Kemudian pada 1991, Ketum Partai Gerindra itu menjabat sebagai Kepala Staf Brigade Infanteri Lintas Udara 17. Lalu padA 1995, Prabowo menjadi Danjen Kppassus dengan pangkat Mayor.
Dan pada 20 Maret 1998, Prabowo menjadi Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad). Namun jabatan itu hanya dua bulan dipegangnya, karena ia diduga terlibat dalam penculikan aktivis dan ia diberhentikan dari kemiliteran.
Baca Juga: PDIP Ancam Tak Lantik Caleg Meski Lolos Pileg 2024, KPU Turun Tangan?
Setelah itu ia menjadi pengusaha dan terjun ke politik. Hingga kini Prabowo menjabat sebagai Ketua Umum partai Gerindra dan Menteri pertahanan RI.