Oki Setiana Dewi Ceramah Soal Nafkah Batin: Bukan Cuma Seks tapi Komunikasi

Kamis, 09 Mei 2024 | 16:16 WIB
Oki Setiana Dewi Ceramah Soal Nafkah Batin: Bukan Cuma Seks tapi Komunikasi
Oki Setiana Dewi dan Ria Ricis. (Instagram/okisetianadewi)

Suara.com - Ceramah Oki Setiana Dewi saat ditanya tentang nafkah batin kembali viral di media sosial. Pasalnya ceramah Oki di masa lalu malah dianggap menyentil mantan adik iparnya, Teuku Ryan

Diketahui adik bungsu Oki Setiana Dewi yakni Ria Ricis baru saja resmi bercerai dari Teuku Ryan. Pada catatan cerai yang beredar, salah satu alasan Ria Ricis menceraikan Teuku Ryan disebabkan karena tak ada nafkah batin. 

Pada video yang diunggah akun Instagram @rumpi_ttv, Oki ditanya soal nafkah batin seorang suami dalam Islam. 

Oki Setiana Dewi dan Ria Ricis (Instagram/okisetianadewi)
Oki Setiana Dewi dan Ria Ricis (Instagram/okisetianadewi)

"Laki-laki menjadi pemimpin, karena dia punya tugas menafkahi. Nafkah itu ada lahir dan batin," ujar Oki Setiana Dewi. 

Oki menjelaskan nafkah lahir yang berupa sandang, pangan, dan papan.

"Kalau nafkah batin itu yang dirasakan. Betul salah satunya berhubungan biologis suami istri, tapi nafkah batin juga termasuk rasa nyaman, rasa tenang, rasa aman itu nafkah batin," ucap Oki Setiana Dewi. 

"Di dalamnya ada komunikasi hangat yang terjalin, kegiatan yang memberikan rasa nyaman, tenang dan aman itu nafkah batin," imbuhnya. 

Video lawas itu sontak mengundang berbagai respons dari warganet. 

"Pas dia menjawab perhatikan matanya dia seperti ingat adik," komentar warganet.

Baca Juga: Heboh Curhatan Ria Ricis Sering Tengkar dengan Teuku Ryan 10 Kali Seminggu, Pendapat Warganet Terbelah

"Benar banget, perempuan memang ingin didenger," imbuh warganet lain. 

"Teuku Ryan harus dengar ini," tulis warganet di kolom komentar. 

"Ustazah Oki menjelaskan dengan hadis," timpal lainnya. 

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI