Bukan Cuma Nipu, Manager Fuji Juga Dalang di Balik Perseteruan dengan Nikita Mirzani

Dinda Rachmawati Suara.Com
Sabtu, 06 Juli 2024 | 07:35 WIB
Bukan Cuma Nipu, Manager Fuji Juga Dalang di Balik Perseteruan dengan Nikita Mirzani
Gaya Cantik Fuji Liburan di Singapura (instagram/@fuji_an)

Suara.com - Kasus penggelapan uang Fujianti Utami alias Fuji akhirnya menemui titik terang. Tersangka bernama Batara yang merupakan mantan manajernya telah ditahan di Polres Jakarta Barat.

Kasat Reskrim Polres Jakarta Barat, AKBP Andri Kurniawan telah mengkonfirmasi penangkapan tersebut. "Benar, kami sudah menahan saudara BA," kata Andri Kurniawan dihubungi awak media, Jumat (5/7/2024).

Belakangan, busuknya perlakuan Batara pada Fuji juga diungkap oleh sang teman Mail Syahputra. Pada Nikita Mirzani, selebgram tersebut mengatakan jika Batara jugalah yang menjadi penyebab ribut-ribut antara dirinya dan Fuji pada 2021 lalu. 

Saat itu, Fuji memang diisukan mematok bayaran tinggi sebesar Rp30 juta untuk menjadi bintang tamu di Langit Entertainment. Nikita Mirzani yang mendengarnya pun merasa kesal.

"Yaaah kaliiiii Di undang ke langit entertainment minta 30 jt. Klo gue blng gini. Emang lo siapa gimana!!!," kata Nikita Mirzani pada Kamis 2 Desember 2021.

Namun kini menurut Mail Syahputra, Batara yang ternyata mematok bayaran tinggi untuk Fuji saat itu. 

"Yang minta budget itu, yang waktu itu yang masalah Rp20 juta apa berapa puluh juta, Rp30 juta, yang waktu itu buat podcast, lu tau siapa? Batara yang minta. Fuji nggak tau menau apapun," ujar Mail Syahputra pada Nikita Mirzani.

Dalam percakapan tersebut, seorang wanita juga mengaku jika Batara meminjam mobilnya atas nama Fuji untuk dipakai hura-hura sampai memuntahi mobilnya. 

"Emang semua mengatasnamakan. Waktu dia katanya sama Fuji aja di Bali, dia sampe ngomong kayak vila apapun itu dia bilang manajernya Fuji gitu gitu, nanti Fuji bakalan ke sini, padahal enggak," kata Mail.

Baca Juga: Mantan Manajer Fuji Ditahan Polisi Usai Gelapkan Uang Rp 1,3 Miliar Hasil Pembayaran 21 Pekerjaan

Mail Syahputra mengatakan jika Batara jugalah yang menghasut Fuji agar tak berteman dengannya, supaya boroknya tak terbongkar. 

Rupanya sebelum bersama Fuji, Batara juga pernah menjadi asisten Zara Adhisty dan memiliki kasus yang hampir serupa. 

"Dia dulu asisten, asistennya Zara. Zara JKT," pungkasnya lagi.

Tentu saja, dengan sederet kasus tersebut, banyak yang bersyukur dengan kabar ditangkapnya Batara. 

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI