Posting Foto Cincin Berlian, Tasya Farasya Langsung Dicibir Netizen: Riya Banget

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Jum'at, 19 Juli 2024 | 18:35 WIB
Posting Foto Cincin Berlian, Tasya Farasya Langsung Dicibir Netizen: Riya Banget
Potret Tasya Farasya. (Instagram)

Suara.com - Tasya Farasya dikenal sebagai salah satu influencer yang tajir melintir. Wanita berusia 32 tahun itu sudah kaya raya dari lahir.

Ditambah lagi ia bisa meraup pendapatan fantastis dari media sosial dan bisnis makeup-nya, sehingga tak heran bila Tasya Farasya mampu membeli barang mewah.

Seperti yang diketahui, selama ini ia kerap mengenakan barang fashion hingga perhiasan dengan harga selangit.

Dalam waktu dekat, ia pun berencana menambah koleksi perhiasan. Hal itu diketahui dalam unggahan foto terbarunya di Instagram.

Nampak Tasya Farasya mengunggah foto cincin berlian yang mewah dan bersinar. Cincin tersebut memiliki batu berlian berbentuk kotak dengan ukuran besar dan berwarna hijau emerald.

"Otw, otw, stay tuned kamu ada di jari aku next week," tulis Tasya Farasya, dikutip Jumat (19/7).

Diketahui foto cincin berlian tersebut belumlah menjadi milik Tasya Farasya. Namun dari caption, ia sangat yakin cincin tersebut akan berada di jarinya minggu depan.

Sontak saja unggahan tersebut mengundang berbagai reaksi netizen. Meski tak sedikit yang jadi terinspirasi untuk ikut memiliki, tapi ada pula yang mencibir wanita keturunan Arab itu.

"Kenapa tasya jadi suka show off gini ya sekarang," komentar salah satu netizen.

Baca Juga: 12 Potret Perayaan Ultah Tasya Farasya vs Tasyi Athasyia yang Gak Barengan Lagi

"Riya banget," tambah yang lain.

Seperti yang diketahui, Tasya Farasya memang gemar mengoleksi perhiasan mewah dengan harga fantastis. Sebelumnya ia pernah kedapatan memakai perhiasan Tiffany.co yang dibanderol puluhan juta.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

VIDEO TERKAIT

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI