Archipelago International Tantang Influencer dan Media Memasak Hidangan Asian Snack

Kamis, 29 Agustus 2024 | 09:00 WIB
Archipelago International Tantang Influencer dan Media Memasak Hidangan Asian Snack
"Archipelago Influencer & Media Cooking Battle" di The Grove Suites by Grand Aston, Jakarta, Selasa (27/8/2024). (Dok: Archipelago International)

Suara.com - Archipelago International, operator hotel terbesar di Asia Tenggara, baru-baru ini menyelenggarakan "Archipelago Influencer & Media Cooking Battle" di The Grove Suites by Grand Aston, Jakarta, Selasa (27/8/2024).

Acara ini mempertemukan para influencer terkemuka dan perwakilan media dalam kompetisi memasak, sebagai bagian dari promosi Food & Beverage kuartal terbaru  dari Archipelago International “Asian Snack”.

Cooking battle ini mengangkat tema "Asian Snack” dimana para peserta yang terdiri dari media dan influencers,  ditantang untuk menunjukkan keterampilan memasak, kreativitas, dan kemampuan menghias makanan. Peserta diberikan tantangan untuk mereplikasi hidangan Asian Snack dalam waktu 40 menit, setelah sebelumnya menyaksikan demonstrasi langsung dari Corporate Pastry Chef Archipelago International, Risman Sukmawan.

Adapun dalam kompetisi ini para peserta ditantang untuk memasak ‘Mango Sago’, camilan dessert khas dari Thailand, yang dibuat dari bahan - bahan seperti santan, mangga arumanis, daun mint, dan bahan - bahan khas asia lainnya.

"Archipelago International berkomitmen untuk menampilkan kekayaan kuliner Asia. Melalui cooking battle ini, kami dapat berinteraksi dengan media dan influencer dengan cara yang kreatif dan interaktif, sambil merayakan cita rasa Asia yang kaya dan beragam. Kami sangat terkesan dengan antusiasme peserta dan tingkat bakat kuliner yang ditampilkan," ujar Vice President of Operations Archipelago International, Winston Hanes.

Hanes juga menekankan pentingnya acara seperti ini dalam memperkuat komitmen perusahaan untuk melestarikan tradisi kuliner Asia.

Proses penjurian pada kompetisi ini terdiri dari berbagai kriteria, termasuk cita rasa, kreativitas, presentasi, serta kemampuan untuk menjaga cita rasa otentik masakan Asia. Para pemenang akan mendapatkan hadiah berupa voucher hotel, apron dari fashion designer ternama Poppy Dharsono dan beberapa hadiah menarik dari sponsors berupa peralatan memasak & produk makanan.  Adapun para pemenang acara Influencer & Media Cooking Battle ini adalah:

1st Winner: @myfoodfairytales (Influencer)
2nd Winner: MNC Network (Media)
3rd Winner: @synthiatjipto  (Influencer)

Keberhasilan Archipelago Influencer & Media Cooking Battle semakin didukung oleh kontribusi dari beberapa mitra utama, seperti fashion designer ternama Poppy Dharsono, Hospitality Equip Group, CS Food, Orang Tua Group, Squeeze, dan Sango Hospitality sebagai vendor penyedia produk dan peralatan untuk industri perhotelan dan restoran. Dukungan mereka sangat penting dalam memastikan kelancaran dan kesuksesan acara ini, dengan menyediakan peralatan, hadiah untuk para pemenang.

Baca Juga: Ashanty Kini Jualan Ayam Penyet, Harganya Ramah untuk Kelas Menengah

Archipelago Influencer & Media Cooking Battle tidak hanya menjadi ajang interaksi antara Archipelago International dengan influencer dan media, tetapi juga memberikan pengalaman langsung mengenai promosi F&B terbaru dari Archipelago International, dengan tema Asian Snack.

Acara ini menunjukkan komitmen Archipelago International terhadap inovasi dan kualitas F&B dalam industri perhotelan. Kompetisi ini juga menjadi salah satu bagian dari promosi F&B triwulanan "Treats Everywhere" yang akan menghadirkan berbagai kelezatan kuliner lainnya bagi para tamu hotel di seluruh wilayah, dengan memperkenalkan berbagai camilan Asia dan cita rasa uniknya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI