Kaesang Cerita Ngalor-ngidul Penyebab Tangannya Luka sampai Dibebat: Emang Ini Otot...

Ruth Meliana Suara.Com
Selasa, 10 September 2024 | 17:07 WIB
Kaesang Cerita Ngalor-ngidul Penyebab Tangannya Luka sampai Dibebat: Emang Ini Otot...
Kaesang Pangarep (Instagram/kaesangp)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Emang ini otot dipersiapkan untuk beban berat, bukan beban ringan. Gak sehat ini, ini gak sehat," sambung Ketua Umum PSI ini sambil tertawa.

Kaesang Pangarep (Instagram/kaesangp)
Kaesang Pangarep (Instagram/kaesangp)

Selain menceritakan cedera tangannya, Kaesang juga mengaku ini adalah pertama kali ia memakai meja kerja di kantor DPP PSI. Padahal, Kaesang sudah hampir genap 1 tahun menjadi Ketum PSI.

"Ini adalah pertama kalinya saya memakai meja ini selama menjadi Ketua Umum (PSI)," celetuk Kaesang Pangarep.

Video live Kaesang yang asyik cengengesan itu langsung menuai kecaman warganet. Mereka tidak habis pikir bagaimana seseorang yang sudah memicu kegaduhan nasional, masih bisa tetap santai tanpa beban.

"Cengengesan mulu si gratifikasi," celetuk warganet.

"Cengar-cengir kayak kuda," sahut warganet.

"Masih bisa cengengesan. Muka tebal, urat malunya putus," kecam warganet.

"Agak Laen kau satu keluarga," komentar warganet.

Baca Juga: Alih-alih Klarifikasi Private Jet, Kaesang Pilih Live Pamer Meja Kerja di PSI

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI