Kasih Raffi Ahmad Gelar Kehormatan, UIPM Diduga Kampus Abal-Abal: Tak Ada di BANPT sampai Webometrics

Senin, 30 September 2024 | 16:11 WIB
Kasih Raffi Ahmad Gelar Kehormatan, UIPM Diduga Kampus Abal-Abal: Tak Ada di BANPT sampai Webometrics
Raffi Ahmad diberi gelar doktor kehormatan atau Doktor Honoris Causa dari Universal Institute of Professional Management (UIPM) Thailand. [Instagram/raffinagita1717]

Suara.com - Gelar Doktor Honoris Causa yang diperoleh Raffi Ahmad dari Universal Institute of Professional Management (UIPM) Thailand tampaknya memancing kecurigaan banyak warganet.

Bahkan sejumlah warganet di akun X sampai melakukan penelusuran alamat kampus tersebut. Namun bukan menemukan gedung universitas, alamat kampus UIPM Thailand konon malah berujung ke sebuah hotel.

Kecurigaan akan kualitas kampus yang telah memberikan Raffi gelar kehormatan itu juga berusaha dituntaskan lewat pencarian di sejumlah situs basis data perguruan tinggi, baik dalam dan luar negeri.

Penelusuran di BAN-PT

Penelusuran Universal Institute of Professional Management (UIPM) di BAN-PT. (banpt.or.id)
Penelusuran Universal Institute of Professional Management (UIPM) di BAN-PT. (banpt.or.id)

Suara.com mencoba melakukan penelusuran terkait kampus UIPM, mengingat lembaga pendidikan ini juga tercatat memiliki cabang di Bekasi, Indonesia.

Umumnya, akreditasi perguruan tinggi se-Indonesia dicatatkan di situs Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Pencatatan ini bahkan dilakukan baik untuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta (PTS).

Namun saat dilakukan pencarian di situs BAN-PT, tidak ditemukan pencatatan akreditasi UIPM. Saat menulis kata kunci "Universal", yang muncul hanyalah Akademi Manajemen Informatika & Komputer Universal, serta Universitas Universal.

Penelusuran di Webometrics, QS World University Rankings, dan lain-lain

Penelusuran Universal Institute of Professional Management (UIPM) di situs ranking kampus dunia. (webometrics.info ; topuniversities.com ; timeshighereducation.com ; scimagoir.com)
Penelusuran Universal Institute of Professional Management (UIPM) di situs ranking kampus dunia. (webometrics.info ; topuniversities.com ; timeshighereducation.com ; scimagoir.com)

Suara.com juga mencoba menelusuri ke beberapa situs pemeringkatan perguruan tinggi dunia seperti Webometrics, QS World University Rankings, Times Higher Education (THES), dan Scimago Institutions Rankings (SIR).

Baca Juga: Kampus Cabang di Bekasi yang Beri Raffi Ahmad Gelar Doktor Tak Punya Gedung, Cuma Sewa Ruangan Kecil

Berdasarkan penelusuran keempat situs tersebut, tidak ditemukan data terkait Universal Institute of Professional Management (UIPM). Akun X @/duc_of_nowhere juga sempat melakukan penelusuran serupa, termasuk menambahkan di situs Financial Times dan tidak menemukan data terkait UIPM.

UIPM Mengklaim Diakreditasi UAPCU

Penelusuran Universal Institute of Professional Management (UIPM) di situs UAPCU. (uapcu.org)
Penelusuran Universal Institute of Professional Management (UIPM) di situs UAPCU. (uapcu.org)

Merujuk pada laman resminya, UIPM telah diakreditasi oleh Asosiasi Universitas Perguruan Tinggi dan Universitas Profesional (UAPCU), yakni sebuah badan akreditasi untuk sektor universitas, lembaga, dan pendidikan akademik.

"UIPM telah diakreditasi oleh UAPCU Number 2000-HE-DE-874562 (CPD Accreditation Group di London-Inggris Raya) dan untuk terlibat dan mengoperasikan pendidikan jarak jauh di Indonesia," seperti itulah keterangan di situs resmi uipmcenter.com, dikutip pada Senin (30/9/2024).

"UIPM telah dilindungi oleh Yayasan UIPM, SK Kemenkumham (Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia -Republik Indonesia) Nomor AHU- 0004575.AH.01,04 - 2018," lanjutnya.

Namun saat ditelusuri oleh Suara.com di situs UAPCU, lagi-lagi tidak ada data terkait UIPM yang dapat ditemukan di sana.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI