Selain sinetron, Asri Welas juga mendapatkan pundi-pundi rupiah dari film layar lebar. Film pertamanya adalah Suami-Suami Takut Istri The Movie pada 2008 silam.
Asri kemudian bermain dalam berbagai film lain. Tak jarang film yang diperankan oleh ibu tiga anak ini menjadi film terlaris, seperti Cek Toko Sebelah, Susah Sinyal, The Underdogs, Keluarga Cemara, Dua Garis Biru, Ali & Ratu Ratu Queens, Ipar adalah Maut, dan masih banyak lagi.
3. Desainer
Tak hanya berbakat akting, Asri Welas juga merambah ke dunia desain. Hal ini bermula dari hobinya dalam merancang busana. Asri Welas juga sempat menempuh sekolah mode di Jakarta karena dirinya bertekad untuk mendirikan bisnis butik miliknya.
Sebelum terkenal sebagai artis, ibu tiga anak ini diketahui pernah membuka usaha jahitan.
Usahanya pun tidak mengkhianati hasil. Asri Welas berhasil mengikuti ajang Culture New York Fashion Week pada 2014 lalu. Di acara tersebut, Asri membawa selusin baju hasil rancangannya, di antaranya kebaya dari Aceh, Lampung, Betawi, Jawa dan NTT.
4. Butik House of Asri Welas
Dengan kemampuannya di bidang desain, Asri Welas melebarkan sayapnya ke bisnis butik dengan jenama House of Asri Welas. Butik ini menjual berbagai macam batik hingga kebaya.
Tak hanya menjualnya, Asri Welas juga menyewakan kebaya, beskap, jas, gaun pesta, sepatu, dan berbagai busana untuk keperluan pernikahan.
Baca Juga: Diam-diam Gugat Cerai Suami, Asri Welas Sempat Nasehati Rekan Artis Agar Tak Mudah Kawin Cerai
5. Sanggar Tari