Aaliyah Massaid Ngidam Manggis, Apa Saja Manfaat Mengonsumsinya bagi Ibu Hamil?

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Jum'at, 31 Januari 2025 | 13:54 WIB
Aaliyah Massaid Ngidam Manggis, Apa Saja Manfaat Mengonsumsinya bagi Ibu Hamil?
Buah manggis (Freepik.com)

Suara.com - Memasuki usia kehamilan empat bulan, Aaliyah Massaid mulai mengalami yang namanya ngidam. Diungkap oleh Thariq Halilintar, istrinya itu ngidam buah manggis.

Thariq bersyukur Aaliyah tidak ngidam yang susah untuk dituruti. "Belum ada ngidam yang aneh. Terakhir minta dibeliin manggis," beber Thariq kala ditemui di rumahnya kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan pada Rabu (29/1/2025).

Selain manggis, Thariq juga mengatakan Aaliyah tidak banyak permintaan soal ngidam. Sejauh ini, kehamilan sang istri juga dalam keadaan sehat.

Manggis (Garcinia mangostana) adalah buah tropis yang dikenal sebagai "ratu buah" karena rasanya yang manis dan kandungan nutrisinya yang kaya. Bagi ibu hamil, manggis dapat memberikan berbagai manfaat kesehatan yang mendukung kehamilan yang sehat.

Berikut beberapa manfaat buah manggis untuk ibu hamil, dirangkum dari laman Mom Junction.

1. Mengurangi Risiko Cacat Lahir pada Janin

Manggis mengandung folat dalam jumlah yang cukup. Satu cangkir manggis mengandung 61 mikrogram folat. Folat berperan penting dalam mencegah risiko perkembangan kelainan dan cacat lahir tertentu, seperti cacat lahir pada otak dan tulang belakang, pada bayi Anda yang belum lahir.

2. Meningkatkan Pertumbuhan Janin

Manggis merupakan sumber mineral mangan yang kaya, ini merupakan nutrisi penting yang diperlukan untuk proses pembentukan tulang rawan dan sistem rangka pada janin dalam kandungan.

Baca Juga: Kado Terindah! Aaliyah Massaid Hamil, Thariq Halilintar Bersyukur di Ulang Tahun ke-26

Ilustrasi buah manggis (Pixabay/horjctu)
Ilustrasi buah manggis (Pixabay/horjctu)

3. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

Manggis mengandung vitamin C dalam jumlah yang cukup, ini membantu meningkatkan kekebalan tubuh ibu hamil. Selain itu, vitamin ini meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh yang meningkatkan elastisitas kulit.

4. Mengatur Kadar Gula Darah

Manggis merupakan obat alami yang sangat baik untuk diabetes. Mengonsumsi manggis selama kehamilan membantu Anda mengatur kadar glukosa darah secara efektif dan melindungi Anda dari efek berbahaya diabetes selama kehamilan.

5. Mengatasi Sembelit

Mengonsumsi manggis segar dapat membantu mengurangi ketidaknyamanan akibat sembelit selama kehamilan. Secangkir buah manggis saja dapat menyediakan sekitar 3,5 gram serat yang membantu memperlancar buang air besar.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI