Suara.com - Firdaus Oiwobo tengah jadi perbincangan gara-gara aksinya naik meja saat persidangan kasus Razman Nasution dan Hotman Paris. Momen Firdaus makan cokelat Dubai kembali disorot.
Dalam sebuah video, Firdaus Oiwobo diminta sang istri untuk mencicipi cokelat Dubai yang sempat viral. Pengacara kontroversial itu menunjukkan ekspresi datar meski istrinya sudah menyebut dalam cokelat mengandung pistachio kunafa sehingga rasanya enak.
"Ah biasa aja (rasanya), malah enakan cokelat buatan kamu," kata Firdaus Oiwobo setelah mencicipinya.
Istri Firdaus Oiwobo menyadari kalau suaminya memang bukan pencinta cokelat. Lalu, ia menerangkan harga cokelat Dubai tersebut.
"Itu satu gigitan Rp27 ribu. Ia karena satu boks itu ada lima potong jadi Rp270 ribu," bebernya.
Mendengar hal itu, Firdaus Oiwobo tampak kaget dengan harga cokelat Dubai karena dinilai mahal. Firdaus lalu mengubah pendapatnya tentang rasa cokelat itu setelah kembali memakannya.
"Lama-lama enak (rasanya). Tapi ada yang gak enak, harganya Rp27 ribu segini. Ya Allah, hampir Rp300 (ribu)," kata dia.
Aset Firdaus

Sementara itu dalam kesempatan yang berbeda, Firdaus Oiwobo sempat membocorkan kekayaannya saat berbincang dengan dr Richard Lee. Rekan Razman Arif tersebut mengaku tidak terbilang kaya secara harta, namun asetnya menembus triliunan rupiah.
Baca Juga: Adu Cincin Hotman Paris Vs Firdaus Oiwobo, Harganya Bak Langit Bumi?
"Kalau gue itung kaya, gak juga, tergantung dari hati," kata Firdaus Oiwobo.