Dengan begitu, hubungan antara yang hidup dan yang telah berpulang tetap terjalin dalam doa dan kebaikan.
![Ilustrasi ziarah kubur mengucapan idul fitri untuk orang tua yang sudah meninggal. [Ist]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2025/03/13/22900-ilustrasi-ziarah-kubur-mengucapan-idul-fitri-untuk-orang-tua-yang-sudah-meninggal-ist.jpg)
Doa Saat Berziarah
Saat berziarah kubur, terutama saat Lebaran, umat Muslim dianjurkan untuk membaca doa sebagai bentuk penghormatan dan permohonan ampunan bagi ahli kubur. Berikut adalah doa yang dapat dibaca saat berziarah:
1. Salam kepada Ahli Kubur
Saat tiba di pemakaman, dianjurkan untuk mengucapkan salam:
السلام عليكم يا أهل القبور، يغفر الله لنا ولكم، أنتم سلفنا ونحن بالأثر
"Assalaamu ‘alaikum ya ahlal qubuur, yaghfirullahu lanaa wa lakum, antum salafuna wa nahnu bil-atsar."
Artinya: "Salam sejahtera atas kalian, wahai penghuni kubur. Semoga Allah mengampuni kami dan kalian. Kalian telah mendahului kami, dan kami akan menyusul kalian."
2. Doa Ampunan untuk Ahli Kubur
Berdoa agar Allah memberikan ampunan kepada ahli kubur:
اللَّهُمَّ اغْفِرْ لَهُمْ وَارْحَمْهُمْ وَعَافِهِمْ وَاعْفُ عَنْهُمْ، وَأَكْرِمْ نُزُلَهُمْ، وَوَسِّعْ مَدْخَلَهُمْ، وَاغْسِلْهُمْ بِالْمَاءِ وَالثَّلْجِ وَالْبَرَدِ، وَنَقِّهِمْ مِنَ الذُّنُوبِ وَالْخَطَايَا كَمَا يُنَقَّى الثَّوْبُ الأَبْيَضُ مِنَ الدَّنَسِ
Baca Juga: Jelang Mudik Lebaran 2025, Hino Gelar Pelatihan Keselamatan PO Bus dan Buka Posko Mudik
"Allahummaghfir lahum warhamhum wa ‘aafihim wa’fu ‘anhum, wa akrim nuzulahum, wa wassi’ madkhalahum, waghsilhum bilmaa’i wats-tsalji wal-barad, wa naqqihim minal khathaaya kamaa yunaqqa ats-tsawbul abyadhu minad danas."
Artinya: "Ya Allah, ampunilah mereka, rahmatilah mereka, berilah keselamatan dan maafkanlah mereka. Muliakanlah tempat mereka, luaskanlah kubur mereka, dan basuhlah mereka dengan air, salju, dan embun. Bersihkanlah mereka dari dosa dan kesalahan sebagaimana kain putih dibersihkan dari kotoran."