Siapa Jan Hwa Diana? Diadukan Karyawan Karena Tahan Ijazah, Malah Polisikan Wawalkot Surabaya

Farah Nabilla Suara.Com
Jum'at, 11 April 2025 | 19:54 WIB
Siapa Jan Hwa Diana? Diadukan Karyawan Karena Tahan Ijazah, Malah Polisikan Wawalkot Surabaya
Wakil Wali Kota Surabaya Armuji. (Foto: Timesindonesia.co.id)

Diana juga kerap mengunggah kehidupannya yang serba glamor di TikTok.

Ia kini viral lantaran gaya hidupnya yang dipenuhi dengan segudang kekayaan. 

Konten yang diunggah oleh Diana di TikTok meliputi berbagai acara mewah yang ia datangi hingga pamer outfit mahal.

Diana melaporkan Armuji atas dugaan pencemaran nama baik usai melakukan sidak pabrik.

Laporan tersebut kini telah diterima oleh Polda Jatim dengan nomor LP/B/477/IV/2025/SPKT/Polda Jawa Timur atas dugaan pelanggaran pasal 45 ayat (4) jo Pasal 27A Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2024 tentang perubahan atas UU ITE.

Diana tak terima dengan sikap Armuji yang tiba-tiba melakukan sidak pabrik dan mengunggahnya ke konten hingga dapat ditonton oleh publik.

Berkat konten dan sidak pabrik oleh Armuji, Diana merasa mengalami kerugian secara materiil maupun nonmateriil.

“Bapak sudah menggiring opini publik yang mengakibatkan kerugian material dan immaterial terhadap saya, padahal tuduhan bapak tidak benar adanya,” tulis Diana melalui akun Facebook pribadinya, dikutip Jumat (11/4/2025).

Kabidhumas Polda Jatim Kombespol Dirmanto kepada awak media, Jumat (11/4/2025) mengungkap pihaknya telah mendalami laporan yang dilayangkan oleh Diana.

Baca Juga: Apakah Perusahaan Boleh Menahan Ijazah Karyawan?

Dirmanto juga tak menutup kemungkinan akan memanggil Armuji untuk menindak lanjuti laporan tersebut.

Armuji tak takut dibawa ke meja hijau

Armuji melalui unggahannya, Jumat (11/4/2025) menerima 'tantangan' dari Diana yang hendak membawanya ke meja hijau.

Sang Wawalkot Surabaya mengaku tak takut dan akan hadir ketika dipanggil menghadap pihak berwajib.

Bagi Armuji, ia telah melakukan hal yang benar karena tahu ada yang tak beres dari praktik bisnis yang dijalankan oleh Diana.

“Terima kasih Han Juwadiana sudah melaporkan saya. Jika saya dipanggil, saya akan hadir dan menjelaskan semuanya. Saya tidak takut, karena saya membela kebenaran dan hak masyarakat,” tulis Cak Ji.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI