Suara.com - Olahraga padel tengah digemari para selebriti dalam negeri, salah satunya Aurel Hermansyah. Dalam unggahan terbarunya di Instagram, ibu dua anak ini membagikan momen saat melakukan olahraga tersebut.
Tak hanya Aurel, beberapa artis Tanah Air lainnya juga turut bermain padel. Mereka di antaranya, Andrew White, Nana Mirdad, Azizah Salsha, Verrell Bramasta, Fuji, Natasha Wilona, Al Ghazali, El Rumi, Alyssa Daguise, hingga Syifa Hadju.
Sejumlah selebriti luar negeri juga kerap menyatakan minatnya terhadap olahraga padel. Mulai dari David Beckham, Serena Williams, hingga Presiden Prancis Emmanuel Macron. Lantas, olahraga seperti apa itu? Berikut informasi selengkapnya yang terangkum.
Sejarah Olahraga Padel
Melansir dari laman BBC, Padel sendiri ditemukan oleh Enrique Corcuera di Acapulco, Meksiko, pada tahun 1969 silam.
Ia dan istrinya, Viviana, pergi liburan ke pinggiran kota Las Brisas yang modis di kota pelabuhan Meksiko Acapulco. Saat itu, mereka menciptakan sebuah permainan yang kemudian menjadi sensasi secara global.
Untuk mengisi waktu, pasangan kaya itu mulai melemparkan bola ke tembok dan Viviana dengan cepat jatuh cinta terhadap versi dasar permainan tersebut. Ia pun berkata sesuatu kepada suaminya yang menjadi asal muasal nama olahraga padel.

"Jika kamu tidak membuat lapangan di Acapulco, aku akan pulang ke Argentina. Tidak ada lapangan padel, tidak ada Viviana," ujar Viviana saat itu.
Olahraga tersebut kemudian merambah ke negara-negara Amerika Latin, seperti Argentina dan Meksiko. Padel juga tersebar ke Eropa dan sangat populer di Spanyol. Saking terkenalnya, di Madrid sampai didirikan Federasi Padel Dunia (IPF) pada 1991.
Baca Juga: Dititipkan ke Kris Dayanti, Penampilan Ameena Disulap Mirip Sang Nenek
Padel semakin populer sejak tahun 2010 karena sering dimainkan para pesepakbola papan atas. Klub-klub Spanyol bahkan memiliki komunitas padel masing-masing. Beberapa di antaranya Zlatan Ibrahimovic yang punya klub padel di Swedia dan Cristiano Ronaldo memperkenalkannya di Singapura.