Namun penampilan ini juga yang dicibir warganet, sebab Mahalini terlihat mengenakan busana tanpa lengan. Alhasil bahu dan lengan telanjangnya terpampang selama acara berjalan.
Dalam video yang diunggah @/matanya_lini, sempat terlihat momen ketika Mahalini diduga salah tingkah karena direkam, sehingga Mahalini tampak menutupi lengannya dengan tas.
Momen yang sama ternyata juga diunggah oleh akun @/randomrf2, yang seketika dibanjiri komentar warganet. Tidak sedikit yang mengkritik menantu Sule karena memakai busana terbuka di acara tasyakuran 7 bulanan Aaliyah.
Bahkan ada juga yang membandingkan penampilan Mahalini dengan pilihan busana Alyssa Daguise yang disebut lebih sopan. Walau tak berhijab, calon istri Al Ghazali itu terlihat mengenakan pakaian berwarna putih dengan lengan sepanjang siku.
"Bisa-bisanya mahalini pakek baju kutangan. udah tau acara 7bulanan. Risih pasti diaaa. Makanya ditutupin," kritik warganet. "Kayaknya dia sadar dia saltum makanya pas kamera ke dia 'jangan ke gue' iya gak sih?" tutur warganet.
"Mahalini kayanya malu karena salah pakai kostum.. tapi cantikk banget euyyy," ujar warganet. "Baju Mahalini kurang sopan,,, #tidak bisa nyesuain dengan acara..." imbuh warganet lain. "Kenapa mahalini pakean nya terbuka padahal itu pengajian," timpal yang lainnya.
Namun benarkah Mahalini salah kostum dan memakai busana terbuka di acara tasyakuran?
Jika ditelusuri di video TikTok @/_moodlini, sebenarnya Mahalini terlihat memakai blazer sebagai outer busana tanpa lengan di dalamnya. Jebolan Indonesian Idol itu memakai berwarna hitam yang senada dengan busana di dalamnya.
Namun tidak diketahui ke mana blazer tersebut saat acara berlangsung. Alhasil Mahalini terlihat seperti memakai busana terbuka di acara tasyakuran 7 bulanan Aaliyah.
Baca Juga: Pakai Baju Couple, Al Ghazali dan Alyssa Daguise Ungkap Suasana Acara 7 Bulanan Aaliyah Massaid