Viral! Ibu-ibu Santai Ngucek Baju di Kolam Saat Pembaptisan, Jemuran Lebih Penting!

Dinda Rachmawati Suara.Com
Jum'at, 25 April 2025 | 18:25 WIB
Viral! Ibu-ibu Santai Ngucek Baju di Kolam Saat Pembaptisan, Jemuran Lebih Penting!
Viral! Ibu Santai Cuci Baju Saat Pembaptisan (X/kegblgnunfaedh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di tengah derasnya arus konten viral yang bermunculan setiap hari, sebuah video sederhana berhasil menyita perhatian warganet. 

Video yang diunggah akun X (sebelumnya Twitter) @kegblgnunfaedh ini menampilkan momen sakral yang tiba-tiba berubah menjadi komedi ringan yang mengundang gelak tawa netizen. 

Bagaimana tidak, Di saat sejumlah orang tengah melangsungkan prosesi pembaptisan yang khusyuk dan penuh haru, seorang ibu-ibu terlihat tenang mencuci kain di sisi kolam yang sama sambil berjongkok.

Momen ini tak hanya bikin “salfok” (salah fokus), tapi juga mengundang komentar-komentar jenaka dari warganet yang tiada habisnya. Dari video yang beredar, terlihat sekelompok anak-anak dan remaja berpakaian serba putih berdiri berjejer di pinggir kolam alami yang mirip seperti sungai. 

Di tengah mereka, seorang pria dewasa, kemungkinan besar pemimpin upacara pembaptisan, tengah membimbing seorang anak masuk ke dalam air.

Suasana terlihat penuh kekhusyukan dan kesucian. Namun, kamera kemudian sedikit bergeser ke kanan, dan di sanalah kejutan kecil itu muncul.

Seorang ibu, berjongkok tenang di tepi kolam, tampak asyik menyikat kain dengan semangat ala emak-emak yang sedang mengejar cucian yang belum selesai.

Ia tampak santai tak merasa momen sakral di depannya terganggu akibat kehadirannya. Tentu saja. Kontras antara dua kegiatan ini sungguh mencolok.

Di satu sisi, sakral. Di sisi lain, domestik. Tapi justru di situlah letak kekocakan momen ini. Warganet pun tak tahan untuk mengekspresikan kekocakan yang terjadi.

Baca Juga: Ulasan Novel Viral: Ketika Ketenaran Mengubah Segalanya, Dunia Tak Lagi Sama

Komentar paling ikonik datang dari pengguna dengan akun @kegblgnunfaedh sendiri, yang menulis,

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI