2 Rekomendasi Skincare Mengandung Berlian, Harganya Cuma Rp100 Ribuan

Farah Nabilla Suara.Com
Kamis, 22 Mei 2025 | 16:15 WIB
2 Rekomendasi Skincare Mengandung Berlian, Harganya Cuma Rp100 Ribuan
Ilustrasi skincare dengan berlian (Unsplash/Laura Jaeger).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Industri perawatan kulit alias skincare kini tengah menciptakan beragam inovasi dengan berbagai kandungan alami yang jarang digunakan sebagai bahan dasar produk kosmetik.

Dahulu, muncul trend skincare seperti skincare dengan emas hingga kandungan mutiara alami yang ternyata punya segudang manfaat bagi kulit.

Kekinian, berbagai produk skincare diformulasikan dengan kandungan berlian yang selama ini dikenal luas sebagai salah satu mineral mewah dengan harga melimpah.

Berbagai penelitian menemukan bahwa berlian mengandung beragam manfaat untuk kesehatan kulit. Sontak, para brand skincare ternama berlomba-lomba untuk memproduksi skincare berbahan dasar berlian.

Product Innovation Manager WONDERLY, Yessica Megistriani dalam keterangan yang dikutip pada Kamis (22/5/2025) menjelaskan bahwa kulit yang terpapar sinar ultraviolet atau sinar UV terus menerus akan mengalami penurunan fluoresensi.

Alhasil, kulit akan menjadi lebih kusam lantaran tak mampu merefleksikan cahaya akibat terpapar sinar UV. Kulit yang demikian akan cenderung tampak merah dan kusam.

Menurut riset yang diperoleh Yessica, kulit yang sehat adalah kulit yang mampu merefleksikan sinar berwarna biru, sehingga akan tampak lebih cerah berseri.

Lantas, apa saja skincare mengandung berlian yang beredar di pasaran?

Wonderly Serum Series

Wonderly Serum Series.
Wonderly Serum Series.

Wonderly menjadi salah satu pionir produk skincare di Indonesia yang membuat formulasi produk perawatan wajah dengan berlian.

Baca Juga: Urutan Pakai Skincare untuk Anak yang Tepat, Lengkap dengan Rekomendasi Produk

Kandungan berlian dalam Wonderly berbentu Diamond Microcrystal, kristal-kristal kecil dari berlian 100 persen murni yang nantinya diserap oleh kulit.

Diamond Microcrystal tersebut dienkapsulasi dengan polimer khusus agar aman ketika dipakai ke wajah dan tubuh. Ketika Diamond Microcrystal tersebut diresap oleh kulit, kulit akan lebih mudah merefleksikan cahaya UV.

Diamond Microcrystal juga nantinya akan membuat kulit lebih mudah merefleksikan cahaya biru, sehingga akan tampak lebih cerah berseri.

Tak hanya mencerahkan kulit Diamond Microcrystal punya manfaat lain seperti melembapkan, mengangkat sel kulit mati, hingga mencegah munculnya tanda-tanda penuaan.

Kandungan Diamond Microcrystal disertai dengan kekuatan untuk menangkal berbagai 'ancaman' bagi kulit dari radikal bebas, polusi, debu, dan kandungan racun berbahaya di udara.

Salah satu produk Wonderly yang diperkaya dengan Diamond Microcrystal adalah Face Serum Series yang berupa serum wajah.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI