Suara.com - Pensil alis merupakan salah satu produk makeup yang wajib dimiliki. Fungsinya bukan cuma membentuk alis, tapi juga dapat mempertegas fitur wajah.
Meski demikian, tidak semua pensil alis punya ketahanan yang baik, apalagi saat terkena keringat atau air. Itulah kenapa pensil alis waterproof menjadi incaran banyak orang.
Tenang saja, kamu nggak harus merogoh kocek dalam-dalam untuk punya pensil alis tahan air. Ada banyak produk lokal dengan kualitas oke dan harga yang tetap bersahabat.
Beberapa di antaranya bahkan dibanderol mulai dari Rp9 ribuan saja. Cocok banget untuk pelajar, mahasiswa, atau siapa pun yang ingin tampil rapi tanpa boros.
Menariknya, dua dari enam produk yang akan dibahas termasuk dalam kategori legendaris. Sudah dipakai sejak lama dan tetap jadi andalan hingga sekarang.
Penasaran apa saja pensil alis waterproof murah yang recommended? Yuk, simak daftar lengkapnya berikut ini!
1. Madame Gie Blended Brow Pro

Rekomendasi pensil alis waterproof yang pertama adalah Madame Gie Blended Brow Pro yang tersedia dalam 2 warna, yaitu hitam dan cokelat. Produk ini dibanderol mulai Rp9.000.
Selain waterproof, kelebihan pensil alis ini adalah memiliki formula lembut, pigmented, mudah digunakan, sweat proof, dan sudah dilengkapi dengan spoolie dan rautan.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Foundation Waterproof Murah dan Bagus, Mulai Rp20 Ribuan Saja
2. PINKFLASH Ohmyemoji Klasik

Selanjutnya ada PINKFLASH Ohmyemoji Klasik Pensil Alis. Produk ini juga masuk dalam rekomendasi pensil alis waterproof yang patut menjadi pertimbangan.
Pensil alis ini dibanderol mulai Rp13.900 dengan empat pilihan warna, yaitu latte brown, natural brown, chocolate brown, dan dark grey brown.
Kelebihan pensil alis ini dari PINKFLASH ini di antaranya tahan air, anti keringat, tahan lama, dan memiliki formula yang lembut sehingga tidak merusak kulit.
3. Implora Urban Eyebrow Pencil

Implora Urban Eyebrow Pencil dibanderol dengan harga mulai Rp10.900. Produk ini juga masuk ke lis rekomendasi pensil alis waterproof yang layak dicoba.