Sepatu Salomon Asli Buatan Mana? Ini Cara Bedakan yang Ori dan Palsu

Husna Rahmayunita Suara.Com
Senin, 21 Juli 2025 | 19:17 WIB
Sepatu Salomon Asli Buatan Mana? Ini Cara Bedakan yang Ori dan Palsu
Sepatu solomon. [Freepik]

3. Sol dan teknologi yang digunakan

Salomon menggunakan teknologi sol khusus seperti Contagrip®, yang memberikan cengkeraman maksimal di berbagai medan. Anda bisa menemukan tulisan “Contagrip” di bagian bawah sol yang dicetak dengan rapi dan tidak mudah hilang. Pada sepatu palsu, detail ini sering kali hanya tempelan biasa atau bahkan tidak ada sama sekali.

Selain itu, banyak model Salomon asli dilengkapi dengan sistem Quicklace, yakni tali sepatu yang bisa ditarik dan dikunci dengan sekali gerakan. Produk palsu umumnya hanya menggunakan tali biasa atau meniru bentuk Quicklace tetapi tidak berfungsi sebagaimana mestinya.

Rekomendasi Toko yang Jual Salomon Asli

sepatu Salomon
sepatu Salomon

Membeli sepatu Salomon asli sebaiknya dilakukan di toko atau platform terpercaya. Berikut beberapa tempat yang bisa Anda pertimbangkan:

1. Website resmi Salomon (www.salomon.com)
Membeli langsung dari website resmi adalah cara paling aman untuk mendapatkan produk original. Anda juga bisa menemukan informasi detail setiap model dan teknologi yang digunakan.

2. Salomon Official Store di e-commerce
Platform seperti Tokopedia, Shopee, dan Zalora memiliki Salomon Official Store yang menjual produk asli. Pastikan toko memiliki label "official store" dan reputasi baik.

3. Urban Adventure Store
Toko ini khusus menjual perlengkapan outdoor dan merupakan distributor resmi beberapa merek global, termasuk Salomon. Gerainya tersedia di beberapa kota besar dan juga melayani pembelian online.

4. Planet Sports Asia
Sebagai retail olahraga ternama, Planet Sports Asia kerap menghadirkan produk-produk Salomon asli, terutama untuk kategori trail running dan hiking.

Baca Juga: Cara Membedakan Sepatu Original dan KW, Ini 7 Tanda yang Harus Diperiksa

5. The North Face Store (beberapa cabang)
Meski fokus pada merek TNF, beberapa gerai The North Face juga menyediakan sepatu Salomon sebagai bagian dari koleksi outdoor gear mereka.

Mengenali keaslian sepatu Salomon tidak hanya penting untuk menghindari penipuan, tetapi juga untuk memastikan Anda mendapatkan kualitas, kenyamanan, dan performa terbaik yang memang dirancang untuk menaklukkan berbagai medan.

Jadi, jangan ragu untuk teliti sebelum membeli dan pastikan Anda mendapatkan sepatu Salomon asli dari sumber terpercaya.

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI