- Bedak padat khusus mampu menyamarkan garis halus pada wanita usia 40.
- Kandungan pelembap mencegah bedak menggumpal atau retak di lipatan kulit.
- Lima rekomendasi produk memiliki perlindungan UV untuk mencegah penuaan dini kulit.
Suara.com - Memasuki usia 40 tahun ke atas, kebutuhan riasan wajah pun ikut berubah. Garis halus, kerutan, dan tekstur kulit yang tak lagi sehalus dulu membuat pemilihan bedak tak bisa sembarangan.
Bedak padat dengan formula tepat justru bisa menjadi penyelamat karena mampu menyamarkan garis halus sekaligus membuat tampilan wajah terlihat lebih halus dan segar tanpa kesan berat.
Kini, banyak bedak padat yang dirancang khusus untuk kulit matang, dengan kandungan pelembap dan partikel halus yang tidak mudah masuk ke lipatan kulit.
Selain memberikan hasil akhir yang natural, bedak jenis ini juga membantu menjaga riasan tetap rapi sepanjang hari.
Berikut ini lima rekomendasi bedak padat yang bisa membantu menyamarkan garis halus dan cocok untuk wanita usia 40 tahun ke atas.
1. Instaperfect Matte Fit Powder Foundation

Harga: Rp116.000
Bedak ini merupakan powder foundation yang dapat dipakai sehari-hari untuk mengunci lapisan makeup dengan medium coverage sehingga membantu menyamarkan garis halus.
Diperkaya dengan perlindungan SPF 20 PA+++ dan Ectoin, bedak ini juga dapat melindungi kulit dari bahaya sinar UVA dan UVB.
Baca Juga: Urutan Skincare Wardah Anti Aging yang Benar, Bantu Cegah Tanda Penuaan
Hasil akhirnya smoot matte finish sehingga tidak menyebabkan kulit menjadi kering dan crack.
2. Inez Precious Powdery Cake

Harga: Rp58.500
Inez Precious Powdery Cake memiliki kandungan Vitamin A palmitat dan Vitamin E acetat untuk menjaga kulit usia 40 tahun ke atas agar tetap lembap sepanjang hari meski tertutup riasan.
Diperkaya ekstrak mulbery, bedak ini dapat membantu mencerahkan kulit wajah sekaligus menutup noda hitam pada wajah.
Hasil akhirnya yang halus membuat kulit tetap sehat dan garis-garis halus tersamarkan. Formula anti UV pada produk ini juga dapat melindungi wajah dari sinar matahari.