Apa Agama Ranty Maria yang Menikah dengan Rayn Wijaya di Bali? Simak Profil Lengkapnya

Selasa, 27 Januari 2026 | 11:57 WIB
Apa Agama Ranty Maria yang Menikah dengan Rayn Wijaya di Bali? Simak Profil Lengkapnya
Ranty Maria dan Rayn Wijaya. [Tiara Rosana/Suara.com]
Baca 10 detik
  • Ranty Maria resmi menikah dengan Rayn Wijaya di Nusa Dua, Bali.
  • Aktris berdarah Korea-Manado ini memeluk agama Kristen dan berusia 26 tahun.
  • Merintis karier sejak kecil, Ranty Maria kini sukses membintangi berbagai serial.

Suara.com - Kabar bahagia tengah menyelimuti aktris cantik Ranty Maria yang akhirnya resmi menikah dengan kekasihnya, Rayn Wijaya.

Momen sakral pernikahan Ranty Maria dan Rayn Wijaya digelar dengan khidmat di kawasan Nusa Dua, Bali pada Senin (26/1/2026).

Melalui unggahan di media sosial masing-masing, Ranty Maria dan Rayn Wijaya membagikan momen pemberkatan yang penuh haru dengan latar pemandangan laut yang indah.

Seiring dengan kabar pernikahan tersebut, sosok Ranty Maria pun langsung menjadi pusat perhatian.

Banyak warganet yang kembali mengulik latar belakang, perjalanan karier, hingga agama yang dianut oleh mantan artis cilik ini.

Berikut ulasan lengkap mengenai profil dan agama Ranty Maria.

Perjalanan Cinta Ranty Maria dan Rayn Wijaya (Instagram/@rantymaria)
Perjalanan Cinta Ranty Maria dan Rayn Wijaya (Instagram/@rantymaria)

Agama Ranty Maria

Banyak yang bertanya-tanya mengenai keyakinan yang dianut oleh Ranty Maria. Diketahui, Ranty Maria memeluk agama Kristen.

Hal ini pula yang membuat prosesi pernikahannya dengan Rayn Wijaya digelar melalui upacara pemberkatan secara Kristen pada pukul 14.30 WITA, sebelum dilanjutkan dengan resepsi saat matahari terbenam.

Baca Juga: 5 Motor Listrik Terjangkau Cocok Buat Ojek Online

Profil dan Latar Belakang Keluarga

Ranty Maria memiliki nama lengkap Ranty Maria Aprily Kariso. Ia lahir di Jakarta pada 26 April 1999.

Artis yang kini genap berusia 26 tahun tersebut memiliki darah campuran yang unik.

Ayahnya, Lee Ki Young merupakan pria asli Korea Selatan. Sementara sang ibu, Joanita Kariso berasal dari Manado, Sulawesi Utara.

Meski memiliki darah Korea yang kental, Ranty Maria diketahui tidak terlalu fasih berbahasa Korea.

Istri Rayn Wijaya ini juga merupakan anak kedua dari lima bersaudara.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI