Profesi-profesi yang dilakoni Denny itu membuatnya dekat dengan media sosial. Sampai pada akhirnya, ia aktif menyuarakan pendapat pribadinya hingga sekarang di media sosial.
Kontroversi Denny Siregar
Sosok Denny juga dikenal sangat vokal dalam mengomentari masalah politik hingga sosial budaya dengan cara menohok di Twitter. Karena itu, tak jarang pendapat-pendapatnya itu memicu kontroversi.
Apalagi, berbagai opini Denny dinilai selalu berpihak kepada pemerintah. Hal itu membuat sosoknya dipercaya masyarakat merupakan seorang "buzzer".
Salah satu contohnya saat Denny mengungkap pernyataan kontroversial soal dirinya yang ditawarkan posisi komisaris oleh Menteri BUMN, Erick Thohir. Tawaran itu diberikan saat gala Premier film produksinya, "Sayap Sayap Patah" beberapa waktu yang lalu
Ia pun tak segan menyampaikan tawaran sang menteri lewat cuitannya di Twitter dengan nada guyon. Namun, aksinya itu justru membuat banyak warganet yang geram.
Pasalnya, banyak warganet yang tidak menyukai pendapat-pendapat Denny Siregar karena dikenal sering mengadu domba masyarakat lewat media sosial.
Tak terkecuali hacker Bjorka yang menyentil pedas Denny Siregar melalui cuitannya. Hacker ini bahkan menyebut sosok Denny yang sudak mempolarisasi masyarakat.
Kontributor : Dea Nabila