Sayangnya, Bareskrim Polri menolak laporan para relawan Jokowi, sebagaimana yang disampaikan oleh Sekjen Bara JP, Relly Reagen kepada wartawan di Bareskrim Polri, Jakarta, Senin (31/7/2023).
Masyarakat adat geram
Bukan cuma Jokowi, masyarakat adat Dayak mengutarakan emosi mereka atas pernyataan kontroversial Rocky Gerung.
Majelis Adat Dayak Nasional (MADN) dan Dewan Adat Dayak (DAD) kini tengah menggelar rapat untuk merencanakan sikap yang akan mereka ambil terhadap Rocky Gerung.
Adapun Rocky juga sempat menyinggung soal IKN dalam pernyataannya tersebut yang notabene punya keterkaitan dengan masyarakat adat setempat.
Sekjen MADN Yakobus Kumis kepada wartawan, Selasa (1/8/2023) menilai pernyataan Rocky memuat kebencian yang ditargetkan terhadap IKN.
Rocky gerung jadi bulan-bulanan kader PDIP
Politisi-politisi PDIP kini beramai-ramai melayangkan kritikan ke Rocky Gerung.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dalam keterangannya, Senin (31/7/2023) menilai Rocky sangat minim etika dan harus meminta maaf kepada sang presiden.
Baca Juga: Rekam Jejak Refly Harun yang Mau Dijebloskan ke Penjara Bareng Rocky Gerung
Senada, kader senior PDIP, Budiman Sudjatmiko mengkritisi Rocky yang kerap menyerang personal lawannya saat berdebat. Budiman menilai Rocky minim argumen dan hanya mengandalkan istilah 'dungu' untuk menyerang lawan debatnya.