Warga Kesuren Kota Serang Keluhkan Bau Limbah Oli

Sejumlah warga Lingkungan Kesuren, Kelurahan Sumur Pecung, Kecamatan Serang, Kota Serang, mengeluhkan munculnya aroma limbah oli.

bantennews
Selasa, 18 Oktober 2022 | 18:59 WIB
Warga Kesuren Kota Serang Keluhkan Bau Limbah Oli
Sumber: bantennews

SERANG– Sejumlah warga Lingkungan Kesuren, Kelurahan Sumur Pecung, Kecamatan Serang, Kota Serang, mengeluhkan munculnya aroma limbah oli. Warga menuding bau tersebut berasal dari PT Gondang Mas yang lokasinya tak jauh berada di daerah tersebut. Perusahaan tersebut mengolah atau melakukan pembakaran limbah oli bekas.

Seli Sanepa, Ketua RT02/23 Lingkungan Kesuren mengatakan, setiap pagi hingga malam dirinya bersama warga lainnya selalu mencium aroma bau limbah oli. Aroma itu membuat warga merasa mual dan pusing dan sesak nafas, bahkan tak jarang warga sering batuk-batuk saat asap limbahnya mengarah ke pemukiman warga Kesuren.

“Limbahnya itu sudah lama, puluhan tahun, dan baunya itu bikin pusing. Warga juga gak kuat nahan baunya. Jadi harus pakai masker untuk bertahan menahan bau limbah itu, ” ujarnya Selasa (18/10/2022).

BERITA LAINNYA

TERKINI