Batam, Batamnews - Badan Meteorologi dan Klimatologi Geofisika (BMKG) Kelas I Hang Nadim memprakirakan cuaca di provinsi Kepulauan Riau (Kepri) berpotensi hujan sedang dan lebat pada akhir pekan.
Cuaca tersebut diperkirakan terjadi pada dini hari, siang hingga malam hari dan disertai angin kencang. Kondisi ini diperkirakan berlangsung hingga tiga hari kedepan
“Prakiraan cuaca pada akhir pekan berpotensi hujan dan angin terutam di daerah Kepulauan Riau termasuk kota Batam," ujar Koordinator Bidang Data dan Informasi Stasiun Meteorologi BMKG Kelas I Hang Nadim, Suratman, Jumat (14/10/2022).