CIANJURTODAY.COM, Bojongpicung – Aziz Muslim resmi menjabat sebagai Camat Bojongpicung Kabupaten Cianjur sejak Senin (11/10/2021). Ia menggantikan Ejen Jenal Mutakin yang mengemban jabatan baru sebagai Camat Ciranjang.
Selain camat, dalam rotasi dan mutasi itu juga tercatat Kasi Trantib dan Kesra Kecamatan Bojongpicung, Bambang Eko yang pindah tugas menjadi Kasi Trantib dan Kesra Kecamatan Sukaluyu.
Aparatur Kecamatan Bojongpicung pun menggelar acara pisah sambut di aula Desa Bojongpicung, Rabu (13/10/2021). Kegiatan ini dihadiri Muspika, OPD, MUI, PGRI, Apdesi, dan undangan lainnya.