DIALEKSIS.COM | Aceh - Saat ini saya sedang belajar mengkomunikasikan penyakit Polio yang sedang menjadi wabah di Aceh. Pada berbagai sesi diskusi dengan masyarakat, saya pribadi agak kesulitan menjelaskan berbahayanya penyakit Polio ini bagi Anak.
Masa inkubasi, Eradikasi, Cornu Anterior, Acute Flacid Paralysis, NOPV2, VDVP dan masih banyak sekali bahasa asing yang digunakan, sehingga membuat komunikasi dengan kader kesehatan dan masyarakat menjadi sulit. Padahal, penyakit ini SANGAT berbahaya dan penting sekali masyarakat Aceh untuk tahu bagaimana pencegahannya.
Saya teringat satu materi Komunikasi Antar Pribadi (KAP) terkait theatre of mind, seperti halnya penyiar radio yang mencoba memberikan gambaran dan perumpamaan kepada pendengar agar lebih mudah dipahami.