Fobiz.id, Makassar — NIPAH PARK bersama-sama dengan SGE Live mempersembahkan IMAGISPACE, Lost In Your Light yang merupakan ruang seni inovatif yang menggabungkan seni, pencahayaan, musik, alam dan sains; serta memungkinkan pengunjung mengeksplorasi seni dengan menggunakan indra penglihatan, penciuman, peraba, dan pendengaran.
IMAGISPACE ditujukan untuk menginspirasi, mengedukasi dan mengajak partisipasi para pengunjung untuk mengeksplorasi karya seni.
Kali ini IMAGISPACE mengangkat tema Lost in Your Light. Menggabungkan seni, kreativitas, cahaya, dan sensor dimana pengunjung dapat mempelajari bagaimana penggabungan tersebut menciptakan suatu hal yang baru, Lost In Your Space akan dibuka untuk umum mulai 2 Agustus 2022 hingga 2 Oktober 2022 di NIPAH PARK.