Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Fasilitas PJU di Jalan Gerilya Kota Banjar, Jawa Barat, mati total. Para pengendara pun harus lebih berhati-hati jika melewati jalan tersebut saat malam hari.
Menurut sejumlah pengendara, selain menjadi rawan kecelakaan, kondisi Jalan Gerilya, Lingkungan Sumanding Wetan, Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar yang gelap-gulita juga terasa menyeramkan.
Salah seorang warga, Susi mengatakan, sejak tiga hari lalu lampu penerangan jalan umum yang ada tidak berfungsi. Sehingga kondisi jalan menjadi gelap gulita saat malam hari.