Ini adalah cerita pasien corona yang sukses melewati masa kritis, usai 13 hari berjuang melawan maut. Namanya adalah Ben, pria berusia 55 tahun.
Ben adalah warga Singapura dengan kasus bernomor 199. Dalam riwayatnya, dia tak memiliki riwayat perjalanan ke negara yang terkena dampak. Walau begitu, kondisi yang dialaminya terbilang parah.
Kata dokter, kebanyakan atau 80 persen pasien yang terinfeksi virus corona hanya menderita gejala ringan. Sedangkan lima persen masuk dalam kasus-kasus berat, dan Ben ini masuk dalam kelompok berat. Di mana dibutuhkan perjuangan ekstra untuk bertahan hidup.