Petani Milenial Kembangkan 3 Kopi dari Kabupaten Banjar

Melalui program Youth Enterpreneurship and Employment Support Services (YESS) Kementerian Pertanian (Kementan) RI

kanalkalimantan
Jumat, 22 Oktober 2021 | 14:18 WIB
Petani Milenial Kembangkan 3 Kopi dari Kabupaten Banjar
Sumber: kanalkalimantan

LKANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Melalui program Youth Enterpreneurship and Employment Support Services (YESS) Kementerian Pertanian (Kementan) RI, petani milenial asal Kabupaten Banjar ikut tampil di Job Fair Pertanian di SMK PP Negeri Banjarbaru.

Salah seorang mentor YESS, Abdi mengungkapkan dirinya sudah menjadi mentor pengolahan biji kopi yang ada di Kabupaten Banjar selama dua tahun terakhir. Ia mengatakan di Kabupaten Banjar terdapat 3 lokasi sebaran kebun kopi di Desa Aranio, Desa Lok Tunggul dan Desa Alimukim.

Dikemukakan Abdi, petani yang dia mentori menghasilkan produk-produk kopi yakni Kopi Lok Tunggul, Kopi Aranio dan Coffee Shop. Di Lok Tunggul sendiri dilakukan pengolahan kopi dimulai dari proses pembibitan, penanaman, pemetikan hingga proses sangrai sampai menjadi biji kopi siap kemas yang menghasilkan produk Kopi Lok Tunggal. Sementara produk kopi Aranio menyajikan biji kopi dan kopi bubuk yang diproduksi di Desa Aranio.

BERITA LAINNYA

TERKINI