Kriminologi.id - Aksi jambret saat merampas uang senilai Rp. 130 Juta milik koperasi terekam kamera pengawas cctv di depan PT Guardian, Kampung Desa Sukahati, Citeureup, Bogor, Jawa Barat, pada Senin 13 Agustus 2018 pukul 10.40.WIB.
Dalam video yang diterima redaksi Kriminologi.id tampak pelaku yang berjumlah 2 orang mengunakan sepeda motor berkemeja putih, celana hitam serta memakai helm full face. Di perjalanan tampak korban yang menggunakan motor, tiba-tiba di dekati pelaku menggunakan motorr kemudian mengambil secara paksa uang dalam tas korban.