Cegah Bullying di Sekolah, Polsek Banjar Berikan Edukasi di SDN 3 Mekarsari

Kapolsek Banjar, Kompol Sudi Hartono menyampaikan saat ini masalah kenakalan remaja sangat mengkhawatirkan.

timesindonesia
Kamis, 8 September 2022 | 08:28 WIB
Cegah Bullying di Sekolah, Polsek Banjar Berikan Edukasi di SDN 3 Mekarsari
Sumber: timesindonesia

TIMESINDONESIA – Guna mengantisipasi terjadinya perundungan atau bullying, Polsek Banjar Polres Banjar memberikan pembinaan kepada siswa SDN 3 Mekarsari yang berada di wilayah hukum Polsek Banjar, Rabu (07/09/2022). 

Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas Kelurahan Mekarsari Bripka Eka Setiawan bersama Panit 1 Binmas Aipda P. Eko serta Panit 2 Bibmas Aipda Yadi Heratriyadi, S.Sos memberikan bimbingan dan pembinaan kepada Siswa Siswi SDN 3 Mekarsari dengan tema "Bullying" . 

Petugas Polsek Banjar ini menyampaikan kepada siswa-siswi tersebut tentang pengertian bullying agar tidak menjadi pelaku maupun korban bullying yang sering menimpa pelajar baik di tingkat SD sampai dengan SMA karena hal tersebut sangat merugikan diri sendiri maupun orang lain. 

BERITA LAINNYA

TERKINI