Ini merupakan peringkat tertinggi bagi Pramudya/Yeremia, yang sebelumnya selalu berada di ranking 20 ke atas.
Tak hanya Pramudya/Yeremia yang naik tingkat, dari sektor tunggal putra yakni Chico Aura Dwi Wardoyo juga naik tingkat usai meraih medali perunggu.
Berkat medali perunggu itu, Chico Aura Dwi Wardoyo naik delapan tingkat dan duduk di posisi ke-44 versi BWF.
Jonatan Christie yang duduk di peringkat ke-8 BWF pun masih tertahan, meski mampu meraih medali perak di ajang ini.
Sedangkan di sektor tunggal putri, Putri KW mendapati dirinya naik peringkat sangat drastis, di mana ia naik 11 tingkat kendati langkahnya terhenti di babak 16 besar.
Kampiun Orlean Masters 2022 itu berhasil naik ke peringkat 50 dunia versi BWF usai melangkah cukup jauh di Badminton Asia Championship 2022.
Kontributor: Felix Indra Jaya