Menangi All Indonesian Final, Jafar/Felisha Juara Taipei Open 2025!

Arief Apriadi Suara.Com
Minggu, 11 Mei 2025 | 16:05 WIB
Menangi All Indonesian Final, Jafar/Felisha Juara Taipei Open 2025!
Menangi All Indonesian Final, Jafar/Felisha Juara Taipei Open 2025!(instagram.com/badminton.ina)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Setelah kedudukan sempat imbang di angka 5-5, Dejan/Fadia melesat dengan mencetak lima poin beruntun, mengubah kedudukan menjadi 14-7. Namun, Jafar/Felisha menunjukkan mental juara mereka.

Dengan membaca pola permainan lawan secara cermat, mereka balik menekan dan sukses mencatatkan enam poin berturut-turut untuk unggul 17-15.

Momentum tersebut terus mereka jaga hingga akhirnya meraih kemenangan dramatis 21-17 di gim penentu dan memastikan gelar juara BWF Super 300 Taipei Open 2025.

Gelar Pertama di Level Super 300

Jafar Hidayatullah/Felisha Pasaribu (Instagram/badminton.ina)
Jafar Hidayatullah/Felisha Pasaribu (Instagram/badminton.ina)

Kemenangan ini menjadi sangat spesial bagi Jafar Hidayatullah dan Felisha Pasaribu. Pasalnya, ini merupakan gelar pertama mereka di level BWF Super 300 sebagai pasangan.

Usai pertandingan, Jafar mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaannya atas pencapaian ini.

"Perasaannya sangat senang dan bersyukur banget karena ini menjadi gelar pertama saya dan Felish di Super 300," ujar Jafar dalam keterangan resmi PBSI.

Jafar juga menambahkan bahwa selama turnamen, mereka menjaga kondisi fisik dan fokus pada setiap pertandingan.

Bahkan, karena kerap berlatih bersama Dejan/Fadia, mereka sudah cukup memahami gaya permainan pasangan tersebut.

Baca Juga: Rekap Taipei Open 2025 Day 2: 7 Wakil Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar

"Di pertemuan terakhir kami kalah dari mereka. Justru itu yang memicu semangat kami untuk membalas kekalahan dan merebut kemenangan di partai final yang sangat menentukan ini," tambahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI