Ungkapkan Rasa Setelah 7 Tahun, Curhatan Warganet Ini Bikin Jiwa Jomblo Iri

Kamis, 07 November 2019 | 12:20 WIB
Ungkapkan Rasa Setelah 7 Tahun, Curhatan Warganet Ini Bikin Jiwa Jomblo Iri
Ilustrasi pasangan kekasih. (Pixabay)

Suara.com - Sebagian besar orang mampu memendam perasaan kepada seseorang yang disukai bahkan hingga bertahun-tahun, entah karena takut ditolak atau malu mengungkapkan perasaannya. Namun, belakangan beredar isi chat seseorang yang akhirnya berani mengungkapkan perasaannya setelah memendam rasa suka selama 7 tahun.

Isi chat dalam bentuk tangkapan layar itu dikirimkan oleh pemilik yang tak diketahui identitasnya melalui akun base Twitter @rlthingy pada 6 November.

Mulanya, ia hanya iseng bertanya kepada warganet lain pengguna Twitter, jika ia mendapat 1000 reply pada kolom komentar maka ia akan mengirim pesan untuk pertama kalinya kepada lelaki yang disukainya selama 7 tahun.

Isi pesan itu sendiri berbunyi, "Assalamualaikum, cuma mau bilang aku suka kamu udah 7 tahun. I don't know how can I survived this long lol. Maaf ya kalau bikin risih. Cuma pengen lega aja sih. Btw kalau nggak bisa bales perasaanku seenggaknya bales chat ini ya hehe. Sekian."

Tangkapan layar chat ungkapan perasaan seorang warganet. [Twitter]
Tangkapan layar chat ungkapan perasaan seorang warganet. [Twitter]

Menariknya, lelaki yang disukainya itu pun membalas pesannya dan mengatakan hal yang aneh.

Lelaki tersebut mengatakan bahwa perempuan itu ternyata lebih senior daripada dirinya. Pengirim pesan itu pun bingung dan menjelaskan bahwa mereka berada di satu angkatan yang sama.

Tapi, kata "senior" yang dimaksud oleh sang lelaki bukan dalam pendidikan tapi dalam hal perasaan. Tak disangka, rupanya lelaki tersebut juga telah menyukainya selama 4 tahun.

"Speechless..." jawab sang lelaki, merespon pesan yang dikirim.

"Kenapa? Maaf tiba-tiba banget ya?" tanya pengirim pesan.

Baca Juga: Begini Cara Kerja Kode QR

"Bukan... kaget aja sih lu ternyata senior gue," jawab lelaki itu lagi.

"Hah?? Senior gimana lu kan seangkatan sama gue," sahut pengirim pesan.

"Lu senior gue, kan lu sukanya udah 7 tahun. Gue suka sama lu 4 tahun," jawabnya.

Isi pesan yang tak disangka akan berakhir seperti itu pun menjadi sorotan warganet.

Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 2.600 kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar dari warganet. Tak sedikit warganet yang merasa iri dengan hal tersebut.

"Kayaknya gue dulu punya dosa besar banget deh. Abisan pusing orang-orang confess kayaknya lancar mulus kayak jalan tol. Gue kalau confess langsung didepak aja," tulis akun @fizriswalmwah.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI