Beda Spesifikasi Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro

Rabu, 31 Maret 2021 | 20:08 WIB
Beda Spesifikasi Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro
Redmi Note 10 Frost White. (Xiaomi India)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Kamera
Dari segi kamera, Redmi Note 10 mengemas kamera utama 48 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 2MP, dan kamera depth 2MP. Kamera depannya berukuran 13 MP.

Sedangkan Redmi Note 10 Pro mengusung pengaturan quad-camera yang terdiri dari kamera utama 108 MP, kamera ultrawide 8 MP, kamera makro 5 MP, dan kamera depth 2MP. Sementara kamera depan memiliki sensor 16 MP.

Lagi-lagi Redmi Note 10 Pro lebih unggul dari versi regulernya, mulai dari kamera utama sebesar 108 MP, kamera makro 5 MP, dan kamera selfie 16 MP.

Performa
Redmi Note 10 ditenagai chipset Snapdragon 678 dengan konfigurasi ram atau memori 4GB/64GB. Ponsel menjalankan sistem operasi Android 11 dan tampilan antarmuka MIUI 12.

Sementara Redmi Note 10 Pro berjalan pada chipset Snapdragon 732G yang digabungkan dengan dua varian RAM dan memori internal, yakni 6GB/64GB dan 8GB/128GB. Ponsel menjalankan sistem operasi Android 11 dan tampilan antarmuka MIUI 12.

Harga
Harga Redmi Note 10 di Indonesia mulai Rp 2,4 juta. Sementara harga Redmi Note 10 Pro mulai Rp 3,5 juta untuk varian memori 64 GB dan Rp 3,9 juta untuk yang punya ROM 128 GB.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI