Bocah Pemulung Terekam Beri Makan Kucing Liar, Warganet: Nangis Liatnya

Rabu, 17 November 2021 | 13:59 WIB
Bocah Pemulung Terekam Beri Makan Kucing Liar, Warganet: Nangis Liatnya
Ilustrasi kucing (Elements Envato)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebuah video viral belakangan ini, memperlihatkan rekaman seorang bocah pemulung tengah memberi makan seekor kucing liar di pinggir minimarket.

Video tersebut menjadi sorotan warganet karena aksi pemulung itu terhadap hewan liar.

Video dibagikan oleh akun TikTok @magentaa4 pada 12 November, terekam seorang lelaki tanpa alas kaki mengenakan kaus dan celana panjang sedang duduk di emperan minimarket.

Sebuah karung berwarna putih berukuran cukup besar berisi barang-barang yang dikumpulkannya terlihat di sebelahnya.

Hal yang menarik perhatian pengguna media sosial adalah kehadiran seekor kucing liar yang berdiri dengan bertopang pada kaki pemulung tersebut.

Kucing belang itu terlihat lahap menyantap makanan yang dipegang oleh bocah pemulung tersebut.

Beri makan kucing. [TikTok]
Beri makan kucing. [TikTok]

Tak hanya itu, bocah itu juga dengan sabar menuangkan makanan kepada hewan berkaki empat tersebut dengan alas plastik bekas.

Banyak pengguna media sosial yang menilai bahwa meskipun bocah pemulung tersebut tidak berlimpah harta, tapi ia memiliki hati yang mulia karena memberi makan kucing liar.

"Semoga dilimpahkan rezekinya yaa dek," tulis pemilik akun dalam keterangan pada videonya.

Baca Juga: Perempuan Ini Merengek Minta iPhone ke Pacar Tapi Malah Dibelikan Android, Pacarnya Malu

Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 1,1 juta penayangan dan disukai lebih dari 548.200 kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI